Messi Paling Sering Angkat Trofi Juara Setelah Dani Alves

- 18 April 2021, 15:13 WIB
Leo Messi mengangkat piala Copa del Rey.
Leo Messi mengangkat piala Copa del Rey. /Instagram @fcbarcelona/

GALAMEDIA - Lionel Messi bikin sejarah lagi. Setelah mengantarkan Barcelona menjuarai Copa del Rey 2021 dengan mengalahkan Athletic Bilbao 4-0, ia sudah 37 kali mengangkat trofi juara dalam berbagai turnamen dan kompetisi sepakbola yang diikutinya.

Jumlah itu sama dengan yang diperoleh Andres Iniesta dan Maxwell. Namun, ia masih tertinggal lima trofi juara dari Dani Alves.

Ke-37 trofi yang Messi rebut itu terdiri dari sepuluh juara La Liga, tujuh Copa del Rey, delapan Piala Super Spanyol, empat trofi Liga Champions, tiga Piala Super Eropa dan tiga Piala Dunia Klub, satu medali emas Olimpiade dan satu Piala Dunia U20.

Baca Juga: Said Didu Soroti Orang-orang yang Sering Teriak Pancasilais, Tapi Diam Ketika Pancasila Dihilangkan

Baca Juga: Link Streaming Buku Harian Seorang Istri 18 April 2021: Akhirnya Dewa Nana Bertemu, Mereka pun Berpelukan

Mengingat dia masih berkiprah dan tidak pernah luntur aura kebintangannya, Messi diperkirakan bisa melampaui pencapaian yang ditorehkan Dani Alves sebagai pemain sepak bola paling banyak memperoleh trofi di dunia saat ini.

Berikut 10 pemain sepak bola di dunia yang paling sering mengangkat trofi juara, dikutip dari berbagai sumber:

1. Dani Alves - 42 trofi
2-4. Lionel Messi, Maxwell dan Andres Iniesta - 37 trofi
5. Ryan Giggs - 36 trofi
6-7. Sir Kenny Dalglish dan Gerard Pique - 35 trofi
8. Vitor Baia - 34 trofi
9-10. Cristiano Ronaldo dan Xavi, 33 trofi.***

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x