Soal Pilpres Rizal Ramli Ingat Reagen, Presiden Tidak Terlalu Cerdas Tapi Jujur dan Dikelilingi Orang Hebat

- 23 April 2021, 10:53 WIB
Rizal Ramli
Rizal Ramli //*mantrasukabumi.com/Twitter.com/ @RamliRizal

GALAMEDIA – Ekonom senior, Rizal Ramli turut memberikan apresiasi terhadap pernyataan yang diucapkan oleh pengamat politik, Rocky Gerung perihal rezim Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Walah Rocky keras oiii,” ujar Rizal Ramli yang dikutip Galamedia dari akun Twitter pribadinya, @RamliRizal, Jumat 23 April 2021.

Rocky Gerung pernah menyebut bahwa Jokowi tidak akan mampu menjalankan tugasnya sebagai seorang presiden, meskipun di dalam kabinetnya dikelilingi oleh menteri-menteri yang hebat. “Memang dia gak mampu. Kalian dandanin apapun, kapasitasnya di bawah standar,” ujar Rocky Gerung.

Baca Juga: PWI Ciamis Minta Polisi Usut Tuntas Penabrak Lari Mantan Wartawan Kabar Priangan dan Kades Karangkamulyan

Menanggapi hal tersebut, Rizal Ramli mendadak teringat sosok Presiden ke-40 Amerika Serikat (AS), Ronald Wilson Reagan. Reagan menjabat sebagai Presiden AS dari tahun 1981 hingga 1989. Sebelum menapaki karier sebagai seorang presiden, Reagan pernah menjabat sebagai Gubernur California dari tahun 1967 hingga 1975.

Rizal Ramli menyebut, Reagan merupakan sosok presiden yang tidak terlalu cerdas, tetapi jujur dan dikelilingi oleh orang-orang hebat.

“Ada presiden yang tidak cerdas-cerdas amat seperti Reagan, tapi jujur, dan dikelilingi dengan orang-orang hebat,” ungkap Rizal Ramli.

Baca Juga: Buku Harian Seorang Istri 23 April 2021: Terbukti, Kevin Bukan Anak Rama Buwana, Alya Merebut Dewa dari Nana

Tentunya, sosok Presiden Reagan berbeda jauh dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Menurut Rizal Ramli, Presiden Jokowi merupakan seorang presiden yang tidak dikelilingi oleh orang-orang hebat, melainkan dikelilingi oleh banyak “KW 2” hingga “KW 3”.

Lebih parahnya lagi, Rizal Ramli menyebut bahwa di era kepemimpinan Presiden Jokowi merupakan orang yang dikenal dengan banyaknya tindak Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN).

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x