Tim Kuasa Hukum Serta Keluarga Akui Kesulitan untuk Bertemu Munarman, Begini Pembelaan Fadli Zon

- 29 April 2021, 15:32 WIB
Cek Fakta: Fadli Zon Dikabarkan Siap Menjadi Wakil Anies Baswedan di Pilpres, Simak Faktanya.
Cek Fakta: Fadli Zon Dikabarkan Siap Menjadi Wakil Anies Baswedan di Pilpres, Simak Faktanya. /Instagram.com/@fadlizon
 
 
GALAMEDIA - Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon kembali menyoroti soal kasus yang menimpa Munarman.
 
Fadli Zon mengatakan bahwa kasus yang menjerat Munarman adalah pelanggaran HAM.
 
Hal tersebut disampaikannya bukan tanpa sebab, pihak kuasa hukum dan keluarganga tak diberi akses untuk bertemu dengan Munarman.
 
Untuk itu, Fadli Zon menilai bahwa hukum tidak ditegakkan melainkan kekuasaan yang ditonjolkan.
 
"Ini jelas pelanggaran HAM, berlebihan n mempertontonkan kekuasaan bukan penegakkan hukum," kata Fadli Zon dilansir Galamedia dari akun Twitter @fadlizon pada Kamis, 29 April 2021.
 
 
Dalam postingan yang serupa, Fadli Zon mengingatkan jika saat ini merupakan bulan Ramadhan, maka dirinya berharap untuk memberikan izin kuasa hukum dan keluarga untuk menjumpainya.
 
Terlebih, Fadli Zon meminta kepada pihak yang menangani perkara Munarman untuk memperbolehkan keluarga memberikan makanan dan minuman kepada Munarman.
 
"Berilah akses pada pengacara n keluarga untuk memberi bantuan hukum dan juga makanan/minuman. Ini bulan suci Ramadhan," ucapnya.
 
Sebelumnya, Wakil Ketua Partai Gerindra ini tidak mempercayai dengan adanya penangkapan terhadap Munarman dengan tuduhan teroris.
 
 
 "Sy mengenal baik Munarman dan sy tdk percaya dg tuduhan teroris ini," kata Fadli Zon
 
Menurut Fadli Zon, Penangkapan Munarman hanya sekedar mengada-ngada dan kurang kerjaan.***

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x