Tanggapi Soal Mudik 2021, Ridwan Kamil Beri Tahu Alasan Tempat Wisata dan Mal Boleh Dikunjungi

- 29 April 2021, 20:41 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil. Foto: Rizal/Biro Adpim Jabar/
Gubernur Jabar Ridwan Kamil. Foto: Rizal/Biro Adpim Jabar/ /

GALAMEDIA – Kekhawatiran mudik akan mendorong penyebaran Covid-19 menjadi kenyataan.

Di Pati, Jawa Tengah, puluhan warga sebuah desa dinyatakan positif Covid-19, diduga tertular dari seorang perantau yang kembali ke kampung halaman.

Sebanyak 39 warga Desa Kuryokalangan, Kecamatan Gabus, Pati terkonfirmasi Covid-19 akibat tertular pemudik yang baru kembali dari perantauan.

Setelah sampai di desa, warga yang baru pulang itu mengadakan syukuran dengan mengundang warga setempat dengan acara makan bersama setelah Tarawih.

Baca Juga: Cimahi Bakal Terapkan Parkir Langganan Bagi Kendaraan Bermotor

Menanggapi hal ini, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil membuat beberapa cuitan mengenai Covid-19 dan mudik.

Melalui Twitter pribadinya @ridwankamil, ia menuliskan bahwa kasus terpapar Covid-19 sudah nyata dan ada.

Pria yang akrab disapa Emil ini menjelaskan, orang tua sepuh yang rentan komorbid dan belum sempat divaksin adalah orang paling rawan terkena Covid-19.

“TERPAPAR PEMUDIK SUDAH NYATA. Nekat mudik. Makan2. Tertular. Kira-kira itu pola yg dikhawatirkan kenapa kita sebaiknya menahan diri utk tidak mudik tahun ini. Orang tua sepuh yg rentan komorbid & blm sempat divaksin adalah yg paling rawan terpapar oleh para pemudik yg rindu,” tulisnya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x