Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Dibawa-bawa pada Peringatan May Day 2021

- 1 Mei 2021, 22:13 WIB
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. /Instagram/@aurelie.hermansyah

GALAMEDIA - Nama Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah dibawa-bawa pada peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day, Sabtu, 1 Mei 2021.

Dalam aksinya di kawasan Patung Kuda, Sabtu, 1 Mei 2021, salah seorang orator mengungkapkan kekecewaannya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Soalnya ayah dari Kaesang Pangarep ini enggan menemui massa buruh dalam peringatan May Day tahun 2021 ini.

Tapi, kata dia, Presiden justru bisa hadir langsung dalam pernikaah artis Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

"Jokowi enggak datengin buruh yang memperingati aksi May Day, tapi nikahan Atta-Aurel dateng," ucap orator aksi.

Menurut orator, massa buruh harusnya mendapat perhatian khusus dari Presiden. Karena, buruh merupakan aset bangsa dalam membangun negeri.

"Buruh yang membangun negeri dari pajak tapi dibuat aturan yang tidak mensejahterakan buruh," tambahnya.

Dalam aksi kali ini, serikat buruh dari Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) akan menyampaikan petisi ke Mahkamah Konstitusi (MK) dan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Juga: Mahfud MD Termakan Omongannya Sendiri Soal Korupsi, Syahrial: Menyedihkan!

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x