Kehamilan Langka Nonuplet, Ibu Muda Lahirkan Sembilan Bayi Sekaligus

- 5 Mei 2021, 14:04 WIB
Olah foto kolase Facebook DailMail
Olah foto kolase Facebook DailMail /

GALAMEDIA - Seorang wanita Mali melahirkan sembilan bayi setelah sebelumnya dokter memberitahu dirinya mengandung tujuh janin.

Namun rupanya petugas medis melewatkan dua bayi dalam pemindaian yang dilakukan.

Dikutip Galamedia dari DailyMail, Rabu (5 Mei 2021) ibu muda bernama Halima Cisse (25) itu dikaruniai lima anak perempuan dan empat anak laki-laki.

Baca Juga: Garuda Indonesia Lirik PBA Unpad Jalin Kerjasama Sektor UMKM

Olah foto Facebook DailyMail
Olah foto Facebook DailyMail


Kondisi  ibu dan kesembilan bayinya kini baik-baik saja setelah operasi caesar di salah satu pusat medis Maroko.

Halima diterbangkan ke Maroko untuk memastikan bayi-bayinya dilahirkan dengan selamat. Kehamilan Halima menarik perhatian para pemimpin negara Afrika Barat.

“Bayi yang baru lahir (lima perempuan dan empat laki-laki) dan ibunya semua dalam keadaan baik-baik saja,” kata Menteri Kesehatan Mali, Fanta Siby, dalam sebuah pernyataan.

Baca Juga: Ada Langkah Kuda yang Tak Bisa Dilihat AHY, Marzuki Alie Protes Gugatan KLB Moeldoko Disebut Gugur

Halima awalnya diperkirakan akan melahirkan tujuh bayi menurut hasil ultrasound yang dilakukan di Maroko dan Mali.

Dan kedua hasil  ultrasound sama-sama tak mendeteksi dua bayi lainnya. Semua baru menyadariada sembilan bayi saat operasi caesar dilakukan.

Nonuplet atau kembar sembilan sangat jarang terjadi dan komplikasi medis pada kelahiran a semacam kerap menyebabkan beberapa bayi dui antaranya tidak mencapai cukup bulan.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x