Soroti Utang Negara Sejak Era Soeharto Hingga Jokowi, Fadli Zon: Jadi Siapa Presiden RI Juara Utang?

- 7 Mei 2021, 11:58 WIB
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon.
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon. /Tangkap Layar YouTube.com/Fadli Zon Official/

GALAMEDIA - Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon menyoroti perihal utang negara sejak era Presiden Soeharto hingga Jokowi.

Melalui akun Twitter pribadinya @fadlizon, ia mengomentari  soal kenaikan utang Indonesia terhitung dari Presiden ke-2 RI Soeharto hingga presiden saat ini Jokowi.

Fadli juga menyoroti  utang yang semakin naik dari era Soeharto hingga Presiden ke-7 RI Jokowi.

Baca Juga: Mantan Jubir KPK Buka Suara Perihal TWK di KPK: Tak Habis Pikir Hanya Karena TWK Mereka Terancam Disingkirkan

"Jadi siapa Presiden RI juara utang?" cuit Fadli yang dilansir Galamedia dari akun Twitter @FadliZon, pada Jumat, 7 Mei 2021.

Dalam unggahannya, Fadli juga mengunggah data utang Indonesia sejak  Presiden Soeharto hingga Presiden Jokowi.

Berikut Data Utang Indonesia:

Baca Juga: Christ Wamea Doakan HRS Dapat Penangguhan agar Bisa Lebaran Bersama Keluarga, Warganet se-Indonesia: Aamiin..

1. H.M.Soeharto Rp 551,4 triliun  selama 32 tahun menjabat.

2. B.J. Habibie Rp 938,8 triliun (bertambah Rp 387.4 triliun) selama 1 tahun menjabat.

3. Abdurrahman Wahid atau Gusdur Rp 1.271,4 triliun (bertambah Rp 332.6 triliun)  selama 2.5 tahun menjabat.

Baca Juga: Ingin Kirim Kartu Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri Hasil Desain Sendiri yang Oke? Berikut 5 Aplikasinya

4. Megawati Soekarno Putri Rp 1.298 triliun (bertambah Rp 26.6 triliun) selama 2.5 tahun menjabat.

5. Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Rp 2.608,8 triliun (bertambah Rp 1.310,8 triliun) selama  10 tahun menjabat.

6. Joko Widodo 7.252 triliun (berTambah Rp 4.643,2 triliun) selama 6 tahun menjabat.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x