Jelang Lebaran Idul Fitri, Harga-Harga di Pasar Mulai Naik

- 9 Mei 2021, 16:33 WIB
Seorang pedagang daging sapi di Pasar Cimindi Jalan Mahar Martanegara sedang melayani pembeli. Harga daging sapi naik menjelang Lebaran.
Seorang pedagang daging sapi di Pasar Cimindi Jalan Mahar Martanegara sedang melayani pembeli. Harga daging sapi naik menjelang Lebaran. /Laksmi Sri Sundari/Galamedia/


GALAMEDIA - Harga sejumlah kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) di Pasar tradisional Kota Cimahi mulai mengalami kenaikan menjelang Hari Raya Idulfitri 1442 Hijriah atau 2021 yang tinggal hitungan hari.

Salah satunya harga daging sapi yang semakin mahal hingga dikisaran Rp 140 ribu - 145 ribu per kilogram.

Seperti yang terpantau di Pasar Cimindi Jalan Mahar Mahardinata, Minggu, 9 Mei 2021.

Pedagang rata-rata menjual daging sapi dikisaran harga Rp 140 ribu - 145 ribu/kg.

Sejumlah pedagang memperkirakan harga daging sapi akan kembali mengalami kenaikan pada H-3 atau H-2 Lebaran.

"Hari ini naik lagi jadi sekitar 140-145 ribu/kg. Waktu munggahan 'kan naik dari asalnya Rp 120 ribu/kg, menjadi Rp 130 ribu/kg. Dan sekarang naik lagi," ungkap Dirham (38), pedagang daging sapi di Pasar Cimindi.

Baca Juga: Demi Kebaikan Semua, Pemain Persib Ini Dukung Kebijakan Larangan Mudik

Ia memperkirakan harga daging sapi akan kembali mengalami kenaikan dua atau tiga hari jelang Lebaran.

"Kenaikan daging sapi mau lebaran mah itu udah biasa ya. Tapi kalau tahun sekarang kenaikannya sudah terjadi seminggu sebelum lebaran. Tahun-tahun sebelumnya mah 2 atau 3 hari mau lebaran baru naik," terang Dirham.

"Mendekati lebaran pasti naik lagi. Tapi saya ngga tau perkiraan naiknya berapa," tambahnya.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x