PBNU Unjuk Gigi Sikapi Polemik TWK KPK, Bambang Widjojanto: Saatnya Ketua KPK Diminta Mundur!

- 10 Mei 2021, 15:41 WIB
Mantan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto.
Mantan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto. /Antara Foto/Rosa Panggabean/

GALAMEDIA - Eks Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto mengapresiasi pernyataan sikap yang dilayangkan oleh Lembaga Kajian dan Pembangunan Sumberdaya Manusia Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LAKPESDAM-PBNU) baru-baru ini.

Bambang Widjojanto menilai bahwa sikap yang disampaikan LAKPESDAM-PBNU terkait polemik tes wawasan kebangsaan (TWK) yang dinilai cacat itu sangat keren.

"Pernyataan cadas dari LAKPESDAM NU soal kontroversi TWK cacat di KPK sangat keren, Bravo," ujar Bambang Widjijanto melalui Twitter pribadinya dikutip Galamedia Senin, 10 Mei 2021.

Baca Juga: Brak!! Mobil Dinas Satpol PP Ciamis Tabrak Seorang Pengendara Sepeda Motor Hingga Tewas

Selain itu Menurut Bambang Widjojanto, pernyataan sikap yang dilayangkan LAKPESDAM-PBNU) menunjukkan adanya problem yang fundamental pada pelaksanaan tes alih status menjadi ASN di lembaga antirasuah itu.

Bahkan, ia menyebut bahwa dengan indikasi demikian sudah saatnya Ketua KPK yang kini diemban oleh Firli Bahuri diminta untuk mundur.

Ketua KPK menurut Bambang tidak saja sudah menghancurkan upaya pemberantasan korupsi tapi sudah menikam dan merusak citra pemerintahan.

"Ditujukan ada problem fundamental disitu. Saatnya Ketua KPK diminta mundur karena tidak hanay sudah menghancurkan upaya pemberantasan korupsi tapi juga sudah menikam dan merusak citra pemerintahan," tandasnya.

Baca Juga: Selain Raditya Oloan, 8 Publik Figur Ini Tutup Usia di Awal Tahun 2021

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x