Usai Gencatan Senjata, Polisi Israel Terlibat Bentrok dengan Warga Palestina di Halaman Masjid Al-Aqsa

- 21 Mei 2021, 20:36 WIB
Polisi Israel dan Warga Palestina bentrok beberapa jam setelah gencatan senjata antara Israel dan Hamas.
Polisi Israel dan Warga Palestina bentrok beberapa jam setelah gencatan senjata antara Israel dan Hamas. /Reuteurs/Ammar Awad//

GALAMEDIA - Israel dan kelompok pejuang Palestina yakni Hamas sepakat melakukan gencatan senjata usai saling serang selama 11 hari.

Namun, beberapa jam usai kesepakatan itu dilakukan, Polisi Israel terlibat bentrok dengan warga Palestina di halaman masjid Al-Aqsa.

Diketahui bentrokan tersebut berlangsung usai warga Palestina melaksanakan shalat Jum'at, waktu setempat.

Menurut media terkemuka di Palestina, yakni Quds News Network, Polisi Israel yang biasa disebut pasukan pendudukan Israel tiba-tiba menyerbu halaman masjid Al-Aqsa.

Hal itu disampaikan Quds News Network melalui video yang diunggah pada akun Twitter resmi mereka, Jum'at, 21 Mei 2021.

Dalam video tersebut, tampak warga Palestina yang tengah bersiaga menghadang kedatangan pasukan pendudukan Israel tersebut.

Baca Juga: Sindir Berbagai Pihak Soal Israel-Palestina, Fahri Hamzah : Emang Lu BIsa Hidup Sendiri?

Sesekali terdengar suara tembakan dari arah para pasukan pendudukan Israel yang ditujukan terhadap warga Palestina.

Pada unggahannya itu, Quds News Network juga menyampaikan bahwa para pasukan pendudukan Israel menembakkan granat setrum dan gas air mata ke arah warga Palestina.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x