Heboh Ustadz Yusuf Mansur Bayar Pajak Rp100 juta - Rp200 juta per Hari: Doain Bisa Tembus 1T Setahun

- 9 Juni 2021, 17:27 WIB
Ustadz Yusuf Mansur.
Ustadz Yusuf Mansur. /Instagram @yusufmansurnew

 

GALAMEDIA - Ustadz Yusuf Mansur kembali menjadi sorotan publik usai mengklaim salah satu usahanya di bidang kuliner membayar pajak Rp100 juta - Rp200 juta per hari.


ustadz Yusuf Mansur bergabung dengan grup bisnis yang didirikan pengusaha kuliner Jody Broto Suseno bernama Waroeng Group.

Kelompok usaha ini memiliki beberapa merek dagang, yakni Waroeng Steak and Shake, The Icon Grill Steak, Bebek Goreng H. Slamet, Waroeng Ayam Kampung, hingga The Penyeters.

"Ibarat rumput, saya lebih di bawah lagi, jadi kalau ada rumput, saya di bawah rumputnya, di Waroeng Steak, saya banget-banget paling bawahnya deh," ungkap Yusuf dalam unggahan video di Twitternya, Rabu, 9 Juni 2021.

Baca Juga: Yasonna Laoly Nilai RUU KUHP Hina Presiden Dapat Mencegah Indonesia Jadi Negara Liberalisme

"Tapi alhamdulillah, terima kasih untuk para pelanggan. Gara-gara para pelanggan makan di sini, jadi pada bisa sumbang pajak kurang lebih Rp100 juta-Rp200 juta per hari," ujarnya.

"Subhanallah kan, itu belum dari unit-unit usaha yang lain dan saya bukan siapa-siapa di sini, ini milik orang-orang hebat, yang atas izin Allah, yang benar-benar men-declare soal pajak juga, yang benar-benar mau taat dan patuh soal pajak," lanjut sang Ustadz.

Ia pun mengungkapkan usahanya tersebut memiliki peranan lain bagi negara, yaitu mempekerjakan sekitar 2.000 karyawan.

Ia berharap bisnis kulinernya ini bisa semakin sukses agar semakin banyak cabang yang bisa dibuka dan semakin banyak karyawan yang bisa direkrut.

Berdasarkan situs resmi Waroeng Steak and Shake, saat ini restoran itu memiliki 81 cabang di berbagai lokasi di Indonesia.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x