Media China Soroti Polemik TWK, Giri Suprapdiono: Dunia Tau ini Proses Penyingkiran 75 Pegawai KPK Berintegri

- 9 Juni 2021, 19:31 WIB
Direktur Sosialisasi Antikorupsi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Giri Suprapdiono.
Direktur Sosialisasi Antikorupsi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Giri Suprapdiono. /Tangkap layar YouTube.com/Najwa Shihab//

 

GALAMEDIA - Polemik tes wawasan kebangsaan (TWK) yang terjadi di tubuh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyita perhatian media Internasional.

Media Internasional yang berasal dari negeri tirai bambu yakni South China Morning Post ikut menyoroti apa yang sedang terjadi di tubuh KPK.

Hal itu diketahui saat South China Morning Post memberitakan polemik TWK yang terjadi pada lembaga pemberantasan korupsi beberapa hari yang lalu.

Baca Juga: Mahfud MD Bantah Tudingan Demokrat Jadi 'Biang Kerok' Dihapusnya Pasal Penghinaan Presiden saat Ketua MK

Dalam berita yang berjudul "All Chinese are the same’: Indonesia’s 'nationalism' test for graft-busters sparks outrage" South China Morning, menyoroti penyingkiran penyidik dan pegawai KPK dengan dalih tak lulus TWK.

Atas pemberitaan media asal negeri tirai bambu itu pun membuat Direktur Sosialisasi Antikorupsi KPK, Giri Suprapdiono ikut buka suara.

Melalui akun Twitter pribadinya, Giri Suprapdiono mengatakan polemik TWK di KPK sudah menjadi konsumsi media internasional.

Baca Juga: Sembako Kena Pejak, Yan Harahap : Pertanda Keuangan Negara Sekarat, Semoga Masyarakat Tidak Melarat

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x