PDIP Persilahkan Ganjar Maju dengan Parpol Lain, PKS Jadi Sorotan, Begini Tanggapan PKS

- 17 Juni 2021, 20:10 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. /Youtube/ Ganjar Pranowo/

GALAMEDIA – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo akhir-akhir ramai diperbincangkan karena beberapa hal, salah satunya karena konflik dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Ganjar pun disebut-sebut akan menjadi Calon Presiden (Capres) 2024 dengan partai lain. Setelah konflik yang cukup panjang, PDIP sebagai partainya lantas memperbolehkan Ganjar maju sebagai capres 2024.

Hal ini PDIP sampaikan melalui Wakil Sekretaris Jenderal PDIP, Utut Adianto. Ia mempersilahkan Ganjar maju dengan partai lain, jika memang hendak maju sebagai capres 2024.

Utut juga menegaskan, hal ini telah disampaikan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP, Bambang Wuryanto alias Mas Pacul pada 25 Mei 2021 lalu.

Baca Juga: Survei LSI Denny JA Sebut Tiga Tokoh Ini Sebagai King-Queen Maker Pilpres 2024, Ternyata Begini Alasannya

“Kalau itu, dengar pendapat Mas Pacul 25 Mei, hari Selasa. Kalau mau maju dipersilakan dari partai lain. Udah dijawab sama Mas Pacul. Nggak boleh ngulang lagi,” ucapnya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 14 Juni 2021.

Atas hal ini, Partai Keadilan Sejahtera dikabarkan akan mengusung Ganjar sebagai capres 2024.

Menanggapi hal ini, Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera menyatakan, partainya akan sesuai dengan amanah awalnya. Hal yang dimaksud Mardani adalah PKS akan mengusung kadernya sendiri sebagai capres.

“PKS sesuai dengan amanatnya akan mengajukan kader sendiri,” katanya saat diwawancara dilansir melalui berbagai sumber, Kamis, 17 Juni 2021.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x