Teroris 'Serang' Gedung DPR RI, Sejumlah Pejabat Negara Disandera, Pasukan Satgultor TNI Dikerahkan

- 27 Juni 2021, 13:23 WIB
Satgultor TNI menumpas aksi terorisme di Gedung DPR RI, Jakarta, Minggu, 27 Juni 2021./Puspen TNI
Satgultor TNI menumpas aksi terorisme di Gedung DPR RI, Jakarta, Minggu, 27 Juni 2021./Puspen TNI /

GALAMEDIA - Gedung DPR RI di Jakarta menjadi sasaran aksi terorisme. Sejumlah pejabat negara menjadi korban penyanderaan oleh teroris yang menguasai Gedung Nusantara, Minggu, 27 Juni 2021.

Satuan Penanggulangan Teror (Satgultor) TNI pun langsung turun tangan. Melalui pendadakkan disertai kecepatan dengan akurasi yang tinggi, pasukan TNI berhasil mengambil alih Gedung DPR RI dari penguasaan para teroris.

Sejumlah pejabat negara yang menjadi sandera pun berhasil diselamatkan. Aksi pengambilalihan Gedung DPR RI berlangsung secara dramatis, cepat dan dahsyat.

Baca Juga: Petugas Gabungan Gelar Operasi Penegakan Prokes di Perbatasan Bandung Raya

Penyelamatan pejabat negara yang menjadi korban penyanderaan kelompok teroris berjalan lancar tanpa menimbulkan korban jiwa.

Beruntung, aksi itu hanya simulasi yang dilakukan oleh TNI. Komandan Komando Operasi Khusus TNI (Dankoopssus TNI) Mayjen TNI Richard T.H. Tampubolon menyebutkan, penguasaan Gedung Nusantara DPR RI dan pembebasan sandera oleh Satgultor TNI dari aksi terorisme adalah bagian dari skenario latihan yang dilaksanakan oleh Koopssus TNI.

Latihan dilakukan untuk menguji kesiapsiagaan Satgultor TNI dalam melaksanakan operasi penanggulangan terorisme guna menghadapi berbagai ancaman teror yang setiap saat dapat terjadi.

Baca Juga: Yuni Shara Temani Anak Nonton Film Porno, Pakar: Sudah Benar, Tapi...

Satgultor TNI menumpas aksi terorisme di Gedung DPR RI, Jakarta, Minggu, 27 Juni 2021./Puspen TNI
Satgultor TNI menumpas aksi terorisme di Gedung DPR RI, Jakarta, Minggu, 27 Juni 2021./Puspen TNI

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x