Pabrik Ivermectin Obat Covid-19 Diblokir, Marzuki Alie Minta Jokowi Turun Tangan

- 3 Juli 2021, 11:15 WIB
Marzuki Alie.
Marzuki Alie. /jurnalmedan.com/Ninding Permana/ragamindonesia.com

GALAMEDIA - Banyaknya berita tentang obat Ivermectin yang dapat mengobati Covid-19 banyak disorot oleh seluruh lapisan masyarakat.

Namun, baru-baru ini Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) malah memblokir pabrik obat Ivermectin.

Terkait hal tersebut, Mantan Ketua DPR Marzuki Alie pun turut menyoroti kabar pemblokiran tersebut.

Dengan diblokirnya pabrik obat tersebut, Marzuki meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk segera turun tangan.

Baca Juga: Perankan Sosok Gia di I Love You Silly, Ini Fakta Seputar Gabriella Desta yang Curi Perhatian

Selain itu, Marzuki meminta Jokowi untuk mengingatkan BPOM agar tidak gegabah.

"Bapak Presiden @jokowi apa benar @BPOM_RI ini sudah seperti kerajaan? Tidak mikir lagi rakyat yang susah dapat obat," tulis Marzuki dikutip Galamedia dari akun twitternya @marzukialie_MA.

Ia lalu meminta Presiden Joko Widodo untuk membuat peraturan pemerintah pengganti undang-undang (perpu) terkait obat tersebut.

"Kalau memang indikasinya sudah dikendalikan kartel, bila perlu keluarkan perpu untuk membuat BPOM ini sadar diri, bahwa negara sudah dalam keadaan darurat," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x