Kejar Kekebalan Kelompok, BPBD Jabar Bentuk Enam Sentra Vaksinasi Covid-19

- 15 Juli 2021, 18:22 WIB
Ilustrasi vaksinasi. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Barat membentuk sentra vaksinasi di enam kabupaten/kota./BPBD Jabar
Ilustrasi vaksinasi. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Barat membentuk sentra vaksinasi di enam kabupaten/kota./BPBD Jabar /

GALAMEDIA - Mengejar kekebalan kelompok atau herd immunity, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Barat membentuk sentra vaksinasi di enam kabupaten/kota.

Upaya tersebut dibutuhkan, dalam mempercepat dan memperluas cakupan vaksinasi untuk penyakit Covid-19, agar persentase jumlah yang telah divaksin dengan jumlah penduduk Indonesia memadai.

Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Jawa Barat, Dani Ramdan mengatakan, keenam kabupaten/kota ini adalah Kota Cimahi, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Karawang, Kabupaten Garut, dan Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Meninggal Dunia dengan Tenang, Yuni Shara Berduka Ditinggal Ayah Tercinta

Menurutnya kegiatan vaksinasi tersebut, ditargetkan untuk memvaksin 56 ribu masyarakat per kota/kabupaten dan akan ada dua pelaksanaan vaksinasi pertama dan kedua.

"Artinya, akan ada sekitar 336 ribu masyarakat yang di vaksin di sentra vaksinasi BPBD Jawa Barat di enam kabupaten kota di Jawa Barat ini," ungkapnya di Kota Bandung, Kamis, 15 Juli 2021.

Kegiatan tersebut dimulai di Kota Cimahi pada Hari Rabu, 14 Juli 2021 bertempat di Technopark Baros Utama.

Sementara untuk jadwal lainnya adalah Kabupaten Karawang yang akan dimulai dari tanggal 24 Juli 2021. Untuk kabupaten lainnya, maka jadwalnya menyusul.

Baca Juga: Sebut PPKM Darurat Tak Enak, Dokter Tompi Minta Semua Pihak Merenung untuk Atasi Pandemi Covid-19

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x