Meski Sudah Mundur dari Komisaris, Ari Kuncoro Didesak Fadli Zon Mundur dari Rektor UI: Sudah Tercoreng

- 22 Juli 2021, 14:10 WIB
Politikus Partai Gerindra Fadli Zon /Instagram/@fadlizon/
Politikus Partai Gerindra Fadli Zon /Instagram/@fadlizon/ /

 

GALAMEDIA – Anggota DPR RI, Fadli Zon turut menyoroti pengunduruan diri rektor Universitas Indonesia (UI), Ari Kuncoro sebagai Wakil Komisaris Utama/Independen di PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI).

Sebelumnya, kritikan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) justru mengungkap fakta adanya rangkap jabatan yang dilakukan oleh Ari Kuncoro.

Ari Kuncoro menduduki jabatan tersebut pada awal tahun 2020 lalu menggantikan Wahyu Kuncoro yang diangkat Erick Thohir sebagai Wakil Direktur Utama PT Pegadaian (Persero).

Baca Juga: Pembayaran Insentif Seluruh Nakes Jabar Diselasaikan Bulan Ini

Setelah fakta terungkap, pemerintah ternyata sempat merevisi Peraturan Pemerintah (PP) Republik Indonesia No. 68/2013 tentang Statuta Universitas Indonesia menjadi PP No. 75/2021 tentang Statuta Universitas Indonesia (UI).

Apabila dibandingkan dari dua aturan itu, maka terlihat bahwa dalam PP No. 75/2021 larangan rangkap jabatan pada BUMN hanya spesifik pada satu jabatan, yakni khusus direksi.

Tidak lama kabar revisi beredar, Ari Kuncoro per hari ini, Kamis, 22 Juli 2021 tersebut mengundurkan diri dari posisi Wakil Komisaris Utama BRI.

Pihak BRI mengumumkan pengunduran diri Ari Kuncoro sebagai Komisaris BRI hari ini, Kamis, 22 Juli 2021.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta, Kamis 22 Juli 2021: Sumarno Siuman dan Sebut-sebut Nama Elsa ke Al

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x