China Kembali Dihantam Bencana, 100 Ribu Orang Terpaksa Dievakuasi Imbas Topan In-Fang di China Timur

- 26 Juli 2021, 14:35 WIB
Ilustrasi. Topan In-Fa melanda China pada Minggu, 25 Juli 2021.
Ilustrasi. Topan In-Fa melanda China pada Minggu, 25 Juli 2021. /Pixabay/WikiImages

GALAMEDIA - China Timur pada Minggu, 25 Juli 2021 diterjang Topan In-Fa setelah beberapa waktu lalu dihantam banjir besar.

Topan tersebut mengikuti banjir bersejarah pekan lalu di provinsi Henan tengah di mana sedikitnya 63 orang tewas, termasuk 12 orang yang tewas setelah kereta bawah tanah kebanjiran.

Dampak dari topan In-Fa sedikitnya lebih dari 100.000 orang harus dievakuasi dan menyebabkan pembatalan penerbangan yang masuk dan keluar dari Shanghai.

"Topan In-Fa mendarat di Zhoushan provinsi Zhejiang pada pukul 12.30 waktu setempat dengan kekuatan angin maksimul 38 meter per detik," kata Administrasi Meteorologi China, dilansir National Post.

Baca Juga: PPKM Level 3 dan 4 Diperpanjang, Luhut: Kita Rapatkan Barisan Atasi Covid-19 Varian Delta

Media pemerintah China melaporkan, pemerintah setempat memerintahkan sekolah, pasar, dan bisnis untuk ditutup.

Selain itu pemerintah merelokasi lebih dari 100.000 orang, dengan perkiraan curah hujan 10 inci (25,5 sentimeter) hingga 14 inci.

Semua penerbangan masuk dan keluar yang dijadwalkan pada hari Minggu untuk dua bandara kota, Bandara Internasional Pudong Shanghai dan Bandara Internasional Hongqiao, dibatalkan.

"Kereta berkecepatan tinggi masuk dan keluar kota akan ditangguhkan mulai pukul 19:00, dan beberapa jalur metro telah menangguhkan layanan," kata otoritas kereta api dan pemerintah kota.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x