Dukung PPKM Level 4 Diperpanjang, Partai Demokrat: Kami Mendukung Langkah Pemerintah

- 27 Juli 2021, 15:28 WIB
Politikus Partai Demokrat Syarief Hasan. Dok. MPR RI.
Politikus Partai Demokrat Syarief Hasan. Dok. MPR RI. /

GALAMEDIA - Wakil Ketua MPR Syarief Hasan, mengapresiasi dan mendukung langkah pemerintah dalam memperpanjang pelaksanaan PPKM Level 4 dari tanggal 26 Juli – 2 Agustus 2021.

Syarief Hasan mengatakan bahwa dari awal Partai Demokrat telah berulang kali menyampaikan kepada pemerintah bahwa PKPM Darurat sebaiknya diperpanjang.

Hal itu dilakukan guna memprioritaskan sektor kesehatan, dan perlu adanya realokasi anggaran infrastruktur untuk penanganan pandemi.

Selain itu, Partai Demokrat juga insentif nakes, pelaksanaan vaksinasi, maupun bantuan sosial bagi warga dan UMKM diprioritaskan.

Baca Juga: Pesona Ran Takahashi Atlet Bola Voli Jepang Bikin Netizen +62 Meleleh

Syarief Hasan sendiri mengatakan bahwa langkah perpanjangan PPKM adalah solusi terbaik menyikapi angka infeksi covid-19 yang tidak kunjung menurun signifikan.

“Kesehatan dan keselamatan rakyat adalah yang utama. Jika rakyat sakit, ekonomi juga akan ikut sakit, serta secara luas akan membuat negara dalam keadaan yang tidak aman," kata Syarief Hasan dikutip Galamedia dari laman MPR RI.

Langkah perpanjangan PPKM ini, kata Syarief, telah menunjukkan bahwa pemerintah masih mendengarkan suara rakyat, meski seharusnya dilakukan sejak awal pandemi.

"Bagi Partai Demokrat, kebijakan yang memprioritaskan sektor kesehatan patut didukung, dan hal ini adalah sikap Partai Demokrat sedari awal Indonesia dihantam pandemi,” ujar Syarief Hasan.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x