The Minions Terhenti Usai Dikalahkan Pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik

- 29 Juli 2021, 09:42 WIB
Pebulutangks Kevin-Marcus
Pebulutangks Kevin-Marcus /Tangkap layar/Instagram @ina_badminton

GALAMEDIA - Pasangan ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo harus mengakui keunggulan pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Kamis 29 Juli 2021. The Minions kalah, 14-21 17-21.

Sebelumnya, pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung harus terhenti di Babak 8 Besar Olimpiade Tokyo 2021, Kamis 29 Juli 2021.

Pada pertandingan yang baru saja selesai, Grego kalah dari pebulu tangkis Thailand, Ratchanok Intanon, 12-21, 19-21.

Baca Juga: Aplikasi Jadwal Guru Buatan FMIPA ITB Mudahkan Sekolah Bikin Jadwal KBM di saat Pandemi

Dengan kekalahan The Minions, Indonesia menyisakan satu pasangan ganda putra yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Ahsan/Hendra saat ini tengah berlaga menghadapi wakil tuan rumah Takeshi Kamura/Keigo Sonoda untuk memperebutkan tiket empat besar.

Selain itu ada pula wakil ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang akan berjumpa wakil China Du Yue/Li Yin Hui di perempat final pada pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Rincian Harga Emas Pegadaian 29 Juli 2021: Antam maupun UBS Masih Murah

Lalu, tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting akan berjuang di babak 16 besar melawan wakil Jepang Kanta Tsuneyama dan berlanjut Jonatan Christie berjumpa Shi Yu Qi asal Cina.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x