Catat Sejarah! Greysia Polii-Apriyani Rahayu jadi Ganda Putri Pertama Indonesia yang Raih Emas Olimpiade

- 2 Agustus 2021, 14:43 WIB
Greysia Polli dan Apriyani Rahayu meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.
Greysia Polli dan Apriyani Rahayu meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020. /BWF/Instagram.com/@bwf.official

GALAMEDIA - Menjelang hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76, pasangan ganda putri, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu berhasil mengibarkan Merah Putih di negeri matahari, Jepang.

Dalam laga final Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu tampil maksimal di awal set pertama.

Greysia Polii dan Apriyani Rahayu mampu menyikirkan ganda putri China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dengan dua set langsung.

Kemenangan ini membuat Indonesia meraih emas pertama di Olimpiade Tokyo 2020.

Sehingga saat ini Indoensia meraih 1 emas, 1 perak, dan 2 perunggu.

Keberhasilan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu ini juga menjadi catatan sejarah, lantaran untuk pertama kalinya ganda putri Indonesia berhasil meraih medali emas Olimpiade.

Baca Juga: Greysia Polii - Apriani Rahayu Raih Medali Emas Olimpiade, Jokowi: Kado Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia

Seperti yang diketahui bahwa Greysia Polii dan Apriyani Rahayu merupakan salah satu wakil Indonesia yang berhasil masuk ke babak final Olimpiade Tokyo 2020 yang berpotensi meraih medali emas.

Pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii dan Apriyani Rahayu melaju ke babak final setelah mengalahkan pasangan asal Korea Selatan Lee So-hee dan Shin Seung-chan.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x