Polemik Pesawat Kepresidenan, Jansen Sitindaon: Dulu Jokowi Tolak Pembelian, Sekarang Jual Saja!

- 5 Agustus 2021, 08:25 WIB
Politisi Partai Demokrat, Jansen Sitindaon.
Politisi Partai Demokrat, Jansen Sitindaon. /Foto: YouTube Najwa Shihab/

GALAMEDIA - Polemik pengecatan ulang pesawat kepresidenan hingga saat ini masih menjadi bahan obrolan di ruang publik.

Politikus Partai Demokrat Jansen Sitindaon pun menyoroti pernyataan Presiden Joko Widodo yang sempat menolak pembelian pesawat kepresidenan.

Janden Sitindaon bahkan kini mengusulkan kepada pemerintah untuk menjual pesawat kepresidenan yang akan dicat ulang.

Baca Juga: Ridwan Kamil Usul Provinsi Kelola Distribusi Vaksin ke Kabupaten/Kota, Agar Tak Ada yang Kehabisan Vaksin

Sebelumnya, para kader Partai Demokrat membela mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terkait warna pesawat, kini yang menarik perhatian adalah pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Pasalnya, dulu Presiden Jokowi mengatakan bahwa pembelian pesawat kepresidenan seharga Rp840 miliar bisa dijadikan untuk menutupi kebutuhan dasar Indonesia.

"Masih banyak kebutuhan yang mendasar. Salah satu kebutuhan mendasar negara kita adalah pendidikan dan kesehatan. Itu yang harus dipenuhi," kata Jokowi dalam pernyataannya.

Baca Juga: Diduga Akibat PPKM, Ketua AKAR Mencoba Bunuh Diri, Politisi PD: Akibat Pemerintah Tolak Jalankan UU Karantina!

Terkait hal tersebut, Politikus Jansen Sitindaon pun menyoroti pernyataan Jokowi tersebut. Ia mengatakan bahwa SBY hanya memakan pesawat tersebut selama beberapa bulan saja, malah yang menolak yang kini memakainya.

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x