BuzzerRP Gembar-gembor Ekonomi Tumbuh 7,07 persen, Rizal Ramli: Buat Rakyat Mah Ekonomi Masih Nyungsep!

- 6 Agustus 2021, 18:22 WIB
Ekonom Senior Rizal Ramli.
Ekonom Senior Rizal Ramli. /Twitter/@RamliRizal

 

GALAMEDIA - Pertumbuhan ekonomi Indonesia dilaporkan pada kuartal II tahun 2021 mencapai sebesar 7,07 persen year on year (yoy).

Hal tersebut diungkapkan Badan Pusat Statistik (BPS), Kamis, 5 Agustus 2021.

Laporan tersebut pun langsung digembar-gemborkan sejumlah pegiat media sosial pendukung pemerintah.

Dikabarkan kepada publik seolah-olah laju ekonomi melonjak fantastis, yaitu meroket hingga 7,07 persen di kuartal II 2021.

“Voodoo economics: Jokowers dan BuzzerRp lihai melakukan 'spinning persepsi',” ujar ekonom senior DR. Rizal Ramli, Jumat, 6 Agustus 2021.

Baca Juga: Link Streaming Tokyo Revengers Episode 18: Pertarungan Toman vs Valhalla Segera Terjadi

Rizal Ramli menganalisa faktor utama laju pertumbuhan ekonomi itu tercermin tinggi disebabkan oleh low base effect.

Artinya adalah pembanding yang digunakan terlampau jauh di bawah sehingga seolah apa yang dicapai saat ini sangat tinggi.

Dalam kasus ini, pertumbuhan ekonomi di kuartal II 2O21 dibandingkan dengan kuartal II 2020 yang berada di angka minus (-) 5,32 persen. Sehingga didapat kelajuan sebesar 7,07 persen yoy.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x