Puji Hobi SBY Beradab dan Berbudaya, Fadli Zon: Semoga Bisa Diikuti Mantan Presiden Selanjutnya

- 8 Agustus 2021, 12:50 WIB
Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono dengan lukisannya.
Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono dengan lukisannya. /tangkap layar Twitter @jansen_jsp/



GALAMEDIA - Politikus Partai Gerindra Fadli Zon puji hobi mantan Presiden Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono.

Fadli Zon bahkan menyebut hobi baru mantan presiden Indonesia tersebut sangat berbudaya dan beradab.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, mantan Presiden Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tengah menekuni hobi melukisnya.

Hal itu disampaikan oleh Politikus Partai Demokrat Jansen Sitindaon melalui akun media sosial Twitter miliknya, @jansen_jsp.

Baca Juga: Dulu Kritik, Ketua PP GP Ansor Akhirnya Akui Kehebatan SBY: Ternyata Semua Pemimpin Akan Begitu

Jansen Sitindaon memamerkan hasil karya SBY yang baru saja menyelesaikan sebuah lukisan pantai.

Menurut pernyataan Jansen Sitindaon, lukisan tersebut berjudul 'Debur Ombak Di Pantai Pacitan', dilukis memakai kanvas dan jenis baru.

"Fresh dari studio beliau. Lukisan terbaru pak SBY pagi ini. Saya tanya uda Ossy apa judulnya 'Debur Ombak Di Pantai Pacitan'. Acrylic, 60X90 cm. Sebenarnya ini masih “trial” memakai kanvas dan kuas jenis baru (Winsor & Newton type Professional Galeria)."

Politikus Partai Demokrat itu pun mengatakan bahwa selama pandemi SBY sudah melahirkan beberapa pandemi yang diilhami Pacitan, tempat kelahiran SBY.

Baca Juga: Teddy Gusnaidi: Tuhan Gak Mungkin Turunkan Musibah Pandemi Jika Presiden Cengeng

Jansen mengatakan bahwa Pacitan merupakan tempat yang indah karena banyak pantai dan gunung.

"Saya sudah lihat bbrp lukisan pak SBY yg lahir selama pandemi ini, memang banyak 'diilhami Pacitan' tempat kelahirannya yg memang indah sekali banyak pantai dan gunung-gunung," tutur Jansen Sitindaon dikutip dari akun Twitternya.

Jansen juga mengatakan bahwa SBY telah melahirkan 2 lukisan tentang Gunung Merapi yang dulu dekat dengan kesehariannya.

"Termasuk pak SBY sdh melahirkan 2 lukisan ttg 'Merapi' yg dulu dekat dgn kesehariannya sbg Danrem Jogya." tutup Jansen.

Baca Juga: Pemerintah tak Larang Rakyat Mengritik, Mahfud MD: Kritik Itu Bukan Kriminal!

Mengetahui hal tersebut, Politikus Partai Gerindra Fadli Zon pun mendadak memuji hobi baru SBY.

"Hobi baru Pak @SBYudhoyono ini sangat berbudaya n beradab," kata Fadli Zon dari akun Twitternya @fadlizon.

Anggota DPR RI ini pun berharap agar hobi SBY bisa diikuti mantan Presiden selanjutnya yaitu, Joko Widodo.

"Semoga bisa diikuti mantan Presiden selanjutnya." imbuhnya.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x