Orang Lelah Dipercaya Tangani Covid-19, Andi Arief: Sudah Ketebak Hasilnya, Ruwet Ruwet!

- 10 Agustus 2021, 16:04 WIB
Politisi Partai Demokrat Andi Arief.
Politisi Partai Demokrat Andi Arief. //Antara/Achmad Zaenal//

 

GALAMEDIA - Elite Partai Demokrat Andi Arief mempertanyakan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) karena mempercayakan penanganan Covid-19 kepada Luhut Binsar Pandjaitan.

Terlebih, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi tersebut telah menyatakan kepada publik telah lelah dalam menangani masalah negara tersebut.

Dengan begitu, Kepala Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Demokrat Andi Arief merasa ragu penanganan Covid-19 di Indonesia bisa tertangani dengan baik.

"Soal penanganan pandemi ini sangat problematik. Pak Luhut menyatakan sudah lelah, sementara Pak Jokowi hanya percaya orang (Pak Luhut) ketimbang struktur pemerintahan," katanya melalui akun Twitternya, Selasa, 10 Agustus 2021.

Baca Juga: Ribuan Paket Beras Disebar untuk Warga Cimahi yang Terdampak Pandemi Covid-19

Ia pun mempertanyakan kenapa orang lelah tetap dipercaya untuk menangani Pandemi Covid-19. Pasalnya, penanganan Covid-19 di Indonesia sangat kompleks.

"Akan jadi catatan sejarah orang lelah yang dipercaya. Kita bisa menebak hasil penanganan pandemi ini," tandasnya.

"Ruwet-ruwet," sambungnya.

Seperti diketahui, pemerintah resmi memperpanjang PPKM level 4 hingga 16 Agustus. Luhut pun meminta seluruh masyarakat tetap disiplin karena sudah lelah menghadapi pandemi Covid-19.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x