Mahfud MD Mendadak Serang Balik Pengkritiknya Nonton Ikatan Cinta, Singgung Sosok Suka Langganan Film Porno

- 17 Agustus 2021, 20:00 WIB
Mahfud MD, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI /
Mahfud MD, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI / /Twitter.com/@mohmahfudmd/


GALAMEDIA - Menko Polhukam Mahfud MD kembali berbicara soal dirinya yang sempat jadi buah bibir lantaran menceritakan pengalamannya menonton serial Ikatan Cinta.

Mahfud MD menyerang balik para pengkritiknya dengan menyindir sosok yang suka berlangganan film porno.

Pernyataan itu diungkapkan Mahfud MD saat melakukan live Instagram bersama artis kenamaan Daniel Mananta Selasa, 17 Agustus 2021. Semula, Mahfud dan Daniel membahas soal kebebasan berpendapat.

"Maksud saya, kalau misalnya orang kalau suka nonton sinetron 'Ikatan Cinta', ya nggak usahlah terlalu bebas pendapatnya untuk dijulidin," kata Daniel Mananta.

Lantas kata Mahfud, dirinya selama ini tidak sering menonton serial Ikatan Cinta. Hanya saja dia saat itu kebetulan sedang menonton serial nomor satu di Indonesia itu.
 
Baca Juga: Kaesang Pangarep: Saya Siap Untuk RI 1, Netizen Heboh: Kowe Ngelindur Bos

"Saya sebenarnya sih tidak terlalu sering nonton Ikatan Cinta, tapi saya sering nonton film yang lain lebih banyak. Saya nonton Ikatan Cinta kebetulan saja waktu itu loh," katanya.

Mahfud bahkan menyebutkan bahwa dirinya lebih sering menonton film bernuansa detektif saat pemberlakuan PPKM.

Lantas ia menyindir seseorang yang melayangkan kritik atas dirinya di media sosial Twitter karena menonton Ikatan Cinta.

Dia mengatakan bahwa ada orang yang mengkritik dirinya menonton Ikatan Cinta padahal suka berlangganan film porno.

"Saya lebih banyak nonton film-film detektif, dan saya nonton di era-era ini malem, pagi gitu ya, nonton aja karena bisa belajar kita terutama film-film tentang pengadilan," papar Mahfud MD.

"Tapi saya, Daniel, saya nggak nonton film porno. Kan ada orang itu ngritik, ngritik itu suka nonton, padahal dia sendiri langganan film porno. (Kalau) saya nggak," sambungnya dengan tertawa.
 
Baca Juga: Pilpres Digelar Tahun 2027? Ali Syarief: Pengunduran Bukan Kewenangan KPU Bahkan DPR RI Sekalipun

Seperti diketahui, sebelumnya Mahfud sempat mencuitkan soal pengalaman dirinya menonton Ikatan Cinta.

Namun, dalam cuitan Mahfud sebenarnya ia mengkritik alur cerita yang terdapat dalam serial itu karena dinilainya justru tidak sesuai dari segi hukum yang sebenarnya.***
 
 
 

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x