Aparat Kepolisian Buru Pembuat Mural Mirip Jokowi di Pasupati Bandung: Kita Cari

- 26 Agustus 2021, 17:57 WIB
Viral di media sosial sebuah mural yang bergambar sesosok pria mirip Presiden Jokowi di Flyover Pasupati Kota Bandung, Rabu 25 Agustus 2021
Viral di media sosial sebuah mural yang bergambar sesosok pria mirip Presiden Jokowi di Flyover Pasupati Kota Bandung, Rabu 25 Agustus 2021 /Instagram @infojawabarat

 

 GALAMEDIA – Mural demi mural digambarkan di sejumlah wilayah Tanah Air sebagai salah satu bentuk kritikan publik terhadap pemerintahan.

Di Bandung, Jawa Barat mural mirip sosok Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga muncul di jembatan laying (fly over) Pasupati.

Kemunculan mural ini dinilai berkaitan karena kondisi masyarakat di masa pandemi Covid-19 saat ini.

Narasi mural yang disampaikan masih berkaitan dengan perasaan warga yang mengkritik situasi penanganan pandemi.

Sosok pria berpakaian putih mirip dengan Jokowi tampak menindih lukisan lain yang sebelumnya sudah digambar lebih dulu.

Baca Juga: Ketum PBNU Ceritakan Sejarah Gerakan Taliban di Afghanistan: Mereka Menang dari Uni Soviet

Pada mural tersebut, sosok pria mengenakan sebuah masker yang menutupi mata dan hidung. Namun, tangan kanan pria tersebut terlihat sedang memegang bagian kepala.

Hingga saat ini belum diketahui jelas siapa pembuat mural tersebut.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x