Pengamat IPO: Prabowo Akan Menang Jika Tidak Maju di Pilpres 2024, Ini Alasannya

- 30 Agustus 2021, 15:58 WIB
Prabowo Subianto dinilai akan 'menang' jika tak maju di Pilpres 2024.
Prabowo Subianto dinilai akan 'menang' jika tak maju di Pilpres 2024. /Rizqi Ariandi Abdullah/Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden

prab

GALAMEDIA – Indonesia Political Opinion (IPO) menanggapi tindakan partai Gerindra yang akan kembali mengusung Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Direktur IPO, Dedi Kurnia Syah berpendapat, Menteri Pertahanan (Menhan) justru bisa ‘menang’ pada Pilpres 2024 apabila tidak maju sebagai kandidat Calon Presiden atau Wakil Presiden (Capres/Cawapres).

Dengan kata lain, Prabowo cukup menjadi king maker saja pada kontesasi lima tahunan tersebut.

“Peluang untuk menang lebih besar jika Prabowo tidak maju, artinya ia sebatas king maker saja,” ujar Dedi pada wartawan di Jakarta, Senin, 30 Agustus 2021.

Baca Juga: Ade Barkah Minta Duit Rp 250 Juta ke Pengusaha, Diduga untuk Biaya Pernikahan Anaknya

Baca Juga: Lord Adi Tulis Ini di Instagram Usai Jesselyn Juara MCI 8, Netizen: Anda Ada Masalah Apa dengan Chef Juna?

Dedi menjelaskan, Prabowo tidak lagi dominan dalam skala pemilih nasional, meski di Gerindra dia berada di posisi teratas.

Namun, sebaliknya peluang untuk digseser tokoh lain di internal Gerindra cukup besar.

Selain itu, pasangan Prabowo nantinya juga akan penting di Pilpres 2024 agar kekalahan 2019 tidak terulang.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x