AHY Tempuh Program Doktoral di Unair, Ini Jurusan yang Diambil

- 7 September 2021, 08:26 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). //Instagram @agusyudhoyono /

GALAMEDIA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tak mau ketinggalan dari adiknya Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas).

Usai Ibas resmi menyandang gelar doktor dari Institut Pertanian Bogor (IPB), kini giliran AHY menempuh program doktoral di Universitas Airlangga (Unair).

Melansir laman resmi Unair, AHY resmi dikukuhkan menjadi mahasiswa pada Senin, 6 September 2021 kemarin bersama 1.381 mahasiswa lainnya.

Baca Juga: Jadwal TV 7 September 2021, Lengkap dari RCTI hingga Trans TV dan NET TV

AHY dikukuhkan dalam program Pendidikan Doktor, Magister, Spesialis, dan Profesi yang dilakukan secara daring dan luring di Aula Garuda Mukti Kampus C.

Suami Annisa Pohan itu mengaku bersyukur kini dirinya dapat bergabung dengan keluarga besar Unair.

Ia menempuh doktoral dengan konsentrasi pada pembangunan sumber daya manusia (PSDM).

Baca Juga: Dapat Dukungan Ali Mochtar Ngabalin, Majelis Penderitaan Rakyat Gugat Kebijakan Sertifikat Vaksin

AHY menyebut pemilihan jurusan atau konsentrasi studinya ini berkaitan dengan dirinya yang merupakan ketua umum partai.

“Saya akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab saya di partai dan berkomitmen serta akan memberikan dedikasi kepada Universitas Airlangga agar saya bisa lulus dengan tepat waktu,” ungkapnya.

Sementara itu, Prof. Dr. Mohammad Nasih, S.E., MT., Ak. selaku Rektor Unair juga turut mengucapkan selamat kepada seluruh mahasiswa baru Unair.

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 7 September 2021: Pasha dan Lula Bertemu Lagi, Friska Lapor ke Nek Ratu

Ia menekankan pentingnya mencintai ilmu pengetahuan ketimbang harta benda sebagaimana nilai-nilai yang dianut Unair selama ini.

“Carilah pokok-pokok research yang berguna dan dapat dimanfaat untuk kemaslahatan umat manusia," katanya,

"Tesis maupun disertasi  harus didorong untuk menghasilkan karya-karya yang monumental, temuan-temuan yang membawa kemaslahatan pada umat manusia baik lokal, nasional hingga global,“ tutupnya.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x