Memasuki Musim Hujan, BMKG Peringatkan 4 Wilayah Ini untuk Siaga Banjir dan Longsor

- 15 September 2021, 07:45 WIB
Foto ilustrasi banjir
Foto ilustrasi banjir /Dok. BPBD Kabupaten Tasikmalaya/

GALAMEDIA - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberi peringatan dini hujan lebat dan banjir di wilayah Indonesia untuk sepekan ke depan.

Melansir laman resmi BMKG, pada September ini beberapa wilayah seperti Sumatera bagian tengah dan sebagian Kalimantan akan memasuki musim penghujan. 

Sementara pada Oktober wilayah Sumatera bagian selatan, sebagian besar Kalimantan, Sulawesi, Jawa dan Bali akan diguyur hujan.

Baca Juga: Memahami Makna Asmaul Husna: Al Aziz, Al Jabbar, Al Mutakabbir, Hanya Kepada-Mu Kami Berserah Diri

Sedangkan pada November beberapa wilayah seperti Lampung, Jawa, Bali - Nusa Tenggara dan Sulawesi juga akan diguyur hujan. Kendati demikian, prediksi tersebut bisa saja maju. Terlihat dari beberapa wilayah yang dalam dua hari ini telah diguyur hujan seperti wilayah Jawa Barat dan Jabodetabek.

Adapun 27 wilayah yang diperkirakan berpotensi hujan lebat disertai angin dalam periode 13-20 September 2021 berada di wilayah ini:

Aceh
Sumatra Utara
Sumatra Barat
Bengkulu
Riau
Kep. Riau

Baca Juga: Paling Baru! Kode Redeem FF 15 September 2021: Ada AK47 Skull Hunter dan M1187 Rapper Underworld


Jambi
Sumatra Selatan
Kep. Bangka Belitung
Lampung
Banten
Jawa Barat
DKI Jakarta
Jawa Tengah
Yogyakarta
Jawa Timur
Kalimantan Barat
Kalimantan Tengah

Baca Juga: Update Kode Redeem FF 15 September 2021: Weapon Special, Diamond, Item Langka Sudah Menunggu

Kalimantan Timur
Kalimantan Utara
Sulawesi Tengah
Sulawesi Barat
Sulawesi Utara
Maluku Utara
Maluku
Papua Barat
Papua

Sedangkan untuk empat wilayah ini berpotensi alami banjir, banjir bandang dan atau tanah longsor dari cuaca ekstrem hingga tiga hari ke depan yakni tanggal 15 September 2021.

1. Banten
2. DKI Jakarta
3. Jawa Barat
4. Jawa Timur.***

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x