Anies Baswedan Didorong Jadi Presiden RI Usai Masuk Deretan 20 Tokoh Besar Dunia Versi Majalah Foresight

- 3 Oktober 2021, 15:17 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. /@anisbaswedanreal/Instagram

GALAMEDIA – Anies Baswedan merupakan salah satu tokoh nasional yang digadang-gadang menjadi Calon Presiden (Capres) di gelaran Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Bahkan, pengusungan Anies Baswedan menjadi capres di gelaran Pilpres 2024 sudah mendapatkan lampu hijau dari anggota DPR Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Refrizal.

Ia berharap pria yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta itu menjadi Presiden RI tahun 2024.

Lantas, ia pun turut mempertanyakan terkait usulannya itu kepada para pengikut akun Twitternya.

Baca Juga: Tak Gentar Dipolisikan, Natalius Pigai: Itu Perasaan Pendukung Jokowi dan Ganjar

“Insya Allah Anies Baswedan tahun 2024 jadi Presiden RI. Apakah setuju,” cuitnya, seperti dikutip Galamedia, Minggu, 3 Oktober 2021.

Di sisi lain, ia juga meminta rakyat Indonesia untuk senantiasa mendukung dan mendoakan Anies menjadi Presiden RI tahun 2024.

“Mohon dukungan dan doanya,” imbuhnya.

Refrizal tidak serta melontarkan dukungan kepada Anies tanpa alasan yang jelas.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x