Singkirkan Tuan Rumah Hingga Jakarta, Jawa Barat Puncaki Klasemen Sementara PON XX Papua, RK: Semoga Konsisten

- 7 Oktober 2021, 13:56 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Instagram /@ridwankamil/
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Instagram /@ridwankamil/ /

GALAMEDIA - Hari-hari ini masyarakat Indonesia tengah diramaikan dengan gelaran ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.

Sejauh ini, Provinsi Jawa Barat menjadi provinsi dengan raihan medali tertinggi dibanding provinsi lainnya.

Sementara posisi kedua berhasil di duduki oleh DKI Jakarta dan posisi ke tiga berhasi diamankan oleh tuan rumah, Papua.

Baca Juga: Desak Netizen untuk Tidak Ikut Campur Urusan Lesti-Billar, Iis Dahlia: Kenapa Repot Banget, Emang Lo Keluarga?

Dilansir Galamedia dari laman PON XX Papua,  Jawa Barat berhasil mengumpulkan 50 medali emas, 45 perak dan 54 perunggu.

Total medali yang dikumpulkan Jawa Barat dan menjadi peringkat pertama sementara PON XX Papua adalah 149 medali.

Sementara itu posisi kedua yaitu DKI Jakarta mengumpulkan 47 emas, 40 perak dan 47 perunggu dengan total medali 134.

Baca Juga: Netizen Duga Aty Kodong Unggah Video Ria Ricis-Teuku Ryan untuk Dibandingkan dengan Leslar: Pansos Mulu..

Tuan rumah Papua menempati posisi ketiga dengan medali emas sejumlah 46, perak 22 dan perunggu 40 dengan total 108 medali.

Provinsi Jawa Timur menduduki posisi ke empat sementara dengan raihan 42 emas, 35 perak dan 35 perunggu.

Untuk posisi kelima ditempati Jawa Tengah dengan 14 emas, 24 perak dan 28 perunggu.

Rupanya, cabang olahraga Tae Kwon Do menjadi penyumbang medali emas paling banyak untuk Jawa Barat.

Baca Juga: Deretan Artis Papan Atas Mendadak Penuhi Kolom Instagram Ivan Gunawan, Ada Apa?

Cabang olahraga Tae Kwon Do berhasil menyumbangkan 9 emas untuk Jawa Barat.

Sementara itu cabang olahraga dayung menyumbangkan 7 emas untuk Jawa Barat.

Penyumbang emas untuk Jawa Barat sendiri terdapat di cabang olahraga seperti Anggar, Atletik, Aerosport, Selam, Menembak, Angkat Besi, Catur, Akuatik.

Cabang Olahraga Binaraga, Selam, Panahan, Panjat Tebing, Muaythai, Wushu dan Judi juga menyumbangkan medali untuk Jawa Barat.

Baca Juga: LAGI, Pamer Foto Transformasi Bentuk Tubuhnya, Begini Tips Langsing Ivan Gunawan: Jika Aku Bisa, Kamu Juga!

Tak hanya itu, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil lantas mengunggah hasil klasemen sementara di ajang PON XX Papua.

Siang tadi, Jabar sudah bisa menyusul di urutan 1 peraihan medali PON Papua. Semoga konsisten," tulisnya dilansir Galamedia dari akun Instagram @ridwankamil pada Kamis, 7 Oktober 2021.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x