POLICE BRUTALITY! Fadli Zon: Masih Ada yang Menganggap Demonstran Itu Musuh Negara

- 13 Oktober 2021, 21:28 WIB
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon./ Twitter/@fadlizon/
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon./ Twitter/@fadlizon/ /

GALAMEDIA - Anggota DPR RI Fadli Zon menyatakan tindakan oknum aparat kepolisian membanting mahasiswa saat berdemonstrasi di Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Rabu, 13 Oktober 2021, masuk kategori police brutality.

Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra ini melalui akun Twitter @fadlizon, Rabu, 13 Oktober 2021.

"Ini masuk kategori police brutality. Masih ada yang menganggap demontran itu musuh negara. Padahal ini hak warga negara untuk menyampaikan aspirasi n dilindungi konstitusi," ujarnya.

Sebelumnya pun Ketua Dokter Indonesia Bersatu, Dokter Eva Sri Diana Chaniago menilai aksi oknum polisi tersebut terbilang sadis.

Baca Juga: Sebut Perjuangan Botak Citot Berhasil, dr Tirta Sarankan Pemerintah Buka Seluruh Fasilitas Olah Raga

"Kok sadis banget ngebantingnya??," cuitnya melalui akun Twitter @__Sridiana_3va.

Ia pun mengingatkan tindakan tersebut bisa membahayakan korban hingga mengalami cacat permanen.

"Sempat patah tulang punggung & rusak syarafnya bisa cacat permanen itu orang Bro ! Kayak film aja, main banting banting anak orang," sambungnya.

Aktivis Pro Demokrat (ProDem) Nicholas Frans Giskos alias Nicho Silalahi merespons cuitan dr Eva tersebut.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x