Tagar #ArogansiFPI Trending Usai PA 212 Siap Gelar Reuni Akbar 212, Netizen Anggap FPI Intervensi Hukum HRS

- 3 November 2021, 19:44 WIB
Foto massa umat Islam melakukan zikir dan doa bersama saat Aksi 212 di kawasan Bundaran Bank Indonesia, Jakarta, Jumat, 2 Desember 2016.
Foto massa umat Islam melakukan zikir dan doa bersama saat Aksi 212 di kawasan Bundaran Bank Indonesia, Jakarta, Jumat, 2 Desember 2016. //ANTARA/Sigid Kurniawan//

GALAMEDIA - Beberapa hari lalu Wasekjen Persaudaraan Alumni (PA) 212, Novel Bamukmin menegaskan pihaknya akan kembali menggelar reuni akbar 212 pada 2 Desember 2021 mendatang.

Novel Bamukmin mengklaim bahwa reuni akbar tersebut akan dihadiri oleh tujuh juta orang, sebab menurutnya semua anggota PA 212 sudah kangen dengan acara silaturahmi umat islam tersebut.

Momen reuni akbar 212 tahun ini pun, akan dimaksimalkan PA 212 untuk menuntut pemerintah agar segera membebaskan Habib Rizieq Shihab.

Tak hanya itu PA 212 juga akan menuntut kasus penembakan 6 Laskar FPI supaya diusut sampai tuntas.

Baca Juga: SBY Sakit Kanker Prostat, Ruhut Sitompul Bilang Begini

Di sisi lain, rencana PA 212 yang hendak menggelar kembali reuni akbar 212 itu mendapat dukungan dari Rektor Universitas Ibnu Chaldun, Musni Umar.

Menurutnya, reuni akbar 212 tersebut perlu didukung semua pihak karena merupakan bagian dari pesta demokrasi Indonesia.

Akan tetapi, wacana reuni akbar 212 itu mendapat tanggapan miring dari warganet, sampai-sampai tagar #ArogansiFPI menjadi trending topik di media sosial Twitter.

Bahkan Musni Umar sampai jadi sasaran kemarahan warganet karena dianggap telah mengompori banyak orang untuk ikut menghadiri reuni akbar 212 itu.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x