Bupati Siap Laksanakan Inmendagri Tentang Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19 Saat Nataru

- 24 November 2021, 21:02 WIB
Bupati Sumedang H.Dony Ahmad Munir. Ade Hadeli/Galamedia//
Bupati Sumedang H.Dony Ahmad Munir. Ade Hadeli/Galamedia// /

GALAMEDIA - Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir menegaskan, Pemerintah Kabupaten Sumedang siap melaksanakan Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 62 Tahun 2021 Tentang Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19 pada Saat Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru Tahun 2022 (Nataru).

Dalam Inmendagri tersebut terdapat sejumlah aturan pembatasan mobilitas masyarakat dalam perayaan Natal dan tahun baru.

Dimana Instruksi menteri itu mulai berlaku pada 24 Desember 2021 sampai 2 Januari 2022.
"Tentunya, Pemerintah Daerah akan menyesuaikan dengan kebijakan Pusat, terkait pencegahan dan penanggulangan Covid-19, termasuk dengan menjalankan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Level 3. Hal itu sejalan dengan telah terbitnya Inmendagri Nomor 62 Tahun 2021," kata Bupati, usai menghadiri acara outbound, di Makodim 0610 Sumedang, Rabu 24 November 2021.

Baca Juga: Sakit Gigi, Jadi Alasan Cekcok Antara Istri Brigjen Zamroni, Anggiat Pasaribu dan Arteria Dahlan

Sebagai langkah konkret menjelang Nataru, pihaknya akan mendirikan tiga Posko Satgas Covid-19 di wilayah Jatinangor, Sumedang Kota dan Tomo.

"Selain itu, penegakan siplin terkait prokes (protokol kesehatan) akan kembali dilaksanakan. Tentunya hal itu, akan kami lakukan bersama unsur TNI dan Polri," ujarnya

Sebut Dony, saat ini perkembangan Covid-19 di Sumedang terus membaik. Bahkan meski masih tercatat ada 5 kasus terkonfirmasi positif, namun semuanya tidak sampai dirawat di rumah sakit. Melainkan mereka, untuk memulihkan kesehatannya, dengan cara menjalani isolasi mandiri.

"Dengan adanya kebijakan PPKM Level 3 ini secara Nasional menjelang Nataru, maka kita harus kembali mengambil langkah-langkah penyesuaian dengan kebijakan yang dikeluarkan Pemerintah Pusat," katanya.

Inmendagri itu, mendapat respon beragam dari masyarakat. Namun demikian, mereka mengaku setuju, dengan kebijakan Pusat.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x