Anies Baswedan Mulai Dipromosikan di Jawa Barat, Relawan: Bukan Pilihan, Tapi Kebutuhan Wajib Untuk Indonesia

- 29 November 2021, 17:52 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan /Pikiran Rakyat/ Amir Faisol/

 

GALAMEDIA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mulai dipromosikan di wilayah Jawa Barat menjelang pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Seiring hal itu, sedikitnya ada 2.500 relawan Bersama Anies Kami Siap alias Beraksi se- Jawa Barat bakal mengikuti pengkaderan.

Koordinator Harian Beraksi Jabar, Tonny F mengungkapkan ribuan relawan tersebut terdiri dari generasi milenial hingga komunitas masyarakat akan memiliki beberapa tugas salah satunya adalah mensosialisasikan sosok Anies Baswedan .

"Juga membentuk jaringan sampai satuan wilayah terkecil," kata Tonny, Senin, 29 November 2021.

Ia mengatakan, sosok Anies Baswedan merupakan pilihan yang tepat untuk memperbaiki dan meningkatkan peran masyarakat di sektor ekonomi khususnya pertanian, peternakan dan perikanan yang selama ini masih mendapatkan porsi yang kecil.

Baca Juga: Anies Gratiskan 5 Lapangan Berstandar FIFA di DKI Jakarta: Klub di Perkampungan Punya Kesempatan Tumbuh

"Sudah saatnya ada Presiden yang mengajak memberikan ruang besar bagi kalangan menengah ke bawah agar ikut membangun dan mengarahkan ekonomi Indonesia yang berkerakyatan," ujarnya.

Jika Anies menjadi Presiden, menurut dia, maka ia dapat memberikan prioritas lapangan kerja seluas luasnya dan melibatkan pelaku budaya seni agar bisa mandiri.

"Pemerintah yang nanti dipimpin Anies agar mampu memberikan solusi terkait efek dari pandemi. Banyak karyawan pabrik yang dirumahkan dan mereka bingung mau melakukan apa. Tinggal di daerah ada keterbatasan sumber penghasilan," tambahnya.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags


Terkait

Terkini

Terpopuler

Terpopuler Pikiran Rakyat Network

PRMN TERKINI

x