Khawatir Terjadi Bencana Longsor, Warga Subang: Tutup D'Castello Ciater!

- 11 Desember 2021, 22:04 WIB
Objek wisata D'Castello Ciater./dok. istimewa
Objek wisata D'Castello Ciater./dok. istimewa /

GALAMEDIA - Khawatir terjadi bencana longsor di musim penghujan seperti saat ini, warga Subang mendesak agar D'Castello Ciater ditutup.

Warga Subang menilai keberadaan objek wisata yang berlokasi di selatan Ciater itu tak ramah lingkungan.

Berdasarkan data dan pantauan warga, objek wisata D'Castello Ciater dibangun di kawasan resapan air yang rawan bencana.

Baca Juga: Sosok Artis BJ yang Ditangkap Gara-gara Narkoba Belum Terungkap, Warganet Serbu Instagram Pesinetron Ini

Apalagi saat musim penghujan saat ini. Warga pun meminta agar objek wisata yang baru saja dibuka itu kembali ditutup.

Objek wisata D'Castello Ciater./dok. istimewa
Objek wisata D'Castello Ciater./dok. istimewa

Baca Juga: Polisi Kawal Vaksinasi Door To Door dan Ingatkan Prokes

"Kami prihatin, obyek wisata itu berada di daerah rawan bencana longsor saat musim hujan," tegas warga Subang, Andi L Hakim, Sabtu, 11 Desember 2021.

"Demi keselamatan para wisatawan serta masyarakat umum, kami mendesak objek wisata ini ditutup!" tegas Andi menambahkan.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x