Media Diminta Bantu Yayasan As-syifa Al-khoeriyyah

- 16 Desember 2021, 17:43 WIB
Ketua Yayasan As Syifa Al Khoeriyah Subang, KH Abdullah Mu’adz saat memberikan penjelasan kepada awak media yang ada di wilayah Subang.
Ketua Yayasan As Syifa Al Khoeriyah Subang, KH Abdullah Mu’adz saat memberikan penjelasan kepada awak media yang ada di wilayah Subang. /Dally Kardilan/Galamedia/

GALAMEDIA - Pimpinan Yayasan As Syifa Al Khoeriyah Subang, KH Abdullah Mu’adz meminta media yang ada di wilayah Kabupaten Subang untuk turut serta membantu perkembangan lembaga pendidikan keislaman yang dikelolanya.

Tidak hanya melalui pemberitaan tetapi juga hal lain yang sama-sama menguntungkan.

“Kita bersyukur yayasan yang berdiri sejak 2003 silam dan kini memiliki ribuan santri dengan karyawan mencapai 1.000 orang lebih termasuk tenaga pengajar ini, membentuk beragam unit usaha dan badan wakaf, tetap berjalan dengan baik,“ katanya saat saat bersilaturahmi dengan awak media dalam kegiatan Gatering Media Subang, di Aula Khadijah kampus II As-Syifa Boarding School Wanareja, Subang, Kamis, 16 Desember 2021.

Menurutnya, peran penting media sudah sangat dirasakan dalam program pendidikan, dakwah dan social. Sebab, merupakan salah satu penjembatan antara lembaga dengan masyarakat.

Baca Juga: Sebut Aturan Karantina di Indonesia Sering Berubah-ubah, Susi Pudjiastuti: Akhirnya Banyak yang Tidak Patuh

Saat ini, masyarakat mencari informasi melalui akses teknologi salah satunya dengan mengakses media.

“Jadi peran media sangat berdampak pada perkembangan lembaga dalam hal ini As-syifa kedepan. mudah-mudahan silaturahim ini dapat meningkatkan sinergitas kedua belah pihak,“ ungkap KH Abdullah Mua’adz.

Didampingi Ketua Harian Yayasan dan Sekretarisnya, H. Sudiman dan Ust. Abdurahim Casim, KH Abdullah menjelaskan, kalau pihaknya tidak terlalu mengandalkan bantuan-bantuan dari pemerintah.

Baca Juga: Munarman Menangis hingga Minta Dibebaskan Saat Pembacaan Eksepsi, PSI: Lebih Keras Dong Nangisnya!

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x