Waspada! Peneliti Ungkap Omicron Serang Bagian Tubuh Ini, Ternyata Bukan Paru-Paru

- 4 Januari 2022, 11:22 WIB
 Varian Omicron /Foto: Reuters
Varian Omicron /Foto: Reuters /

GALAMEDIA - Virus Covid-19 varian Omicron kini masih menyebar di beberapa negara termasuk Indonesia.

Kasus pertama varian Omicron dilaporkan terjadi di Afrika Selatan beberapa waktu lalu.

Berbeda dengan varian Covid-19 lainnya yang menyerang paru-paru, dalam penelitian terbaru terungkap Omicron menginfeksi tenggorokan.

Baca Juga: 10 Manfaat Cuddling dengan Pasangan Agar Pasangan Makin Lengket dan Tambah Intim

Seorang profesor virologi di University College London, Deenan Pillay mengatakan Omicron berbeda dari varian sebelum lainnya.

"Intinya, Omicron lebih bisa menginfeksi saluran pernapasan bagian atas, sel-sel di tenggorokan. Jadi itu akan berkembang biak di sana lebih mudah daripada di sel-sel jauh di dalam paru-paru. Ini benar-benar awal tetapi studi menunjukkan arah yang sama," ujarnya yang dikutip Galamedia dari The Guardian, Selasa 4 Januari 2022.

Penelitian lainnya menunjukan, Omicron lebih cepat menular dibanding varian lainnya karena menginfeksi tenggorokan.

Baca Juga: Refly Harun Sebut Habib Bahar Lebih Hebat dari Koruptor di Indonesia: Padahal Masalah Sepele

Hal ini diungkap salah seorang peneliti, Prof James Stewart mengatakan Omicron menyebabkan penyakit yang tidak terlalu parah pada tikus.

"Indikasi awalnya adalah kabar baik, tapi itu bukan sinyal untuk lengah. Karena jika Anda rentan secara klinis, konsekuensinya masih tidak besar, ada kematian akibat Omicron. Tidak semua orang bisa melepas masker mereka dan berpesta," katanya.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x