Vaksin Dosis Ketiga Gratis, Jaminan Langsung dari Jokowi

- 11 Januari 2022, 18:15 WIB
Presiden Joko Widodo
Presiden Joko Widodo /Humas Sekretariat Kabinet
GALAMEDIA - Presiden Republik Indonesia, Jokowi Widodo (Jokowi) menetapkan kebijakan vaksin dosis ketiga alias booster gratis.
 
Kebijakan booster gratis ini berlaku untuk seluruh masyarakat, kata Jokowi.
 
Dalam pernyataan resminya via kanal YouTube Sekretariat Presiden pada hari ini Selasa, 11 Januari 2022, Jokowi menegaskan vaksin booster gratis untuk seluruh masyarakat Indonesia.
 
 
"Saya memutuskan pemberian vaksin (dosis) ketiga ini gratis bagi seluruh masyarakat Indonesia," tegasnya.
 
Jokowi menyatakan dirinya menjamin langsung bahwa vaksin booster gratis untuk seluruh masyarakat Indonesia. 
 
Sebab menurutnya, hal ini ini demi keselamatan rakyat.
 
"Karena keselamatan rakyat adalah yang utama," ucapnya.
 
 
Vaksinasi dosis ketiga alias booster secara resmi dari Pemerintah Indonesia bakal dilaksanakan mulai 12 Januari 2022.
 
Menurut Jokowi, booster diprioritaskan bagi masyarakat lansia dan kelompok rentan.
 
Pasalnya, kata Jokowi, booster penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh mengingat Covid-19 yang terus bermutasi. Terbaru adalah virus corona varian Omicron.
 
"Penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat mengingat Covid-19 terus bermutasi," jelasnya.
 
 
Adapun syarat bagi penerima vaksin booster adalah masyarakat yang telah menerima vaksin Covid-19 dosis kedua lebih dari 6 bulan sebelumnya. 
 
Apabila menerima suntikan vaksin dosis kedua di bawah 6 bulan, warga tersebut belum diperkenankan menerima suntikan booster.
 
"Calon penerima telah menerima vaksin Covid-19 dosis kedua lebih dari 6 bulan sebelumnya," tandas Jokowi.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x