Nidji Tanpa Giring Tampil di JIS, Ucapan Anies Nyelekit Banget: Suaranya Merdu, Tidak Ada Sumbang-sumbangnya

- 17 Januari 2022, 15:57 WIB
Anies Baswedan sengaja mengundang Nidji ke Jakarta International Stadium (JIS).
Anies Baswedan sengaja mengundang Nidji ke Jakarta International Stadium (JIS). /Instagram/@aniesbaswedan/
GALAMEDIA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendadak jadi perbincangan lantaran menampilkan band Nidji saat uji coba sound system di Jakarta International Stadium (JIS).

Penampilan Nidji dengan vokalis baru tanpa Giring Ganesha itu pun disampaikan langsung oleh Anies Baswedan di media sosial pribadinya.

Anies Baswedan menyebut bahwa penampilan Nidji sangat spektakuler dalam acara uji coba tersebut.
 
Baca Juga: Kontroversi Haruna Soemitro, Mulai dari Sepak Bola Bukan Tentang Proses gingga Timnas Tidak Perlu Shin Tae-Yon

"Spektakuler! Melihat penampilan Nidji saat uji coba sound system JIS semalam," tulis Anies di Instagram Senin, 17 Januari 2022.

Meskipun tak diucapkan Anies, unggahan sekaligus langkah Pemprov DKI Jakarta itu dinilai sebagai sindiran kepada eks vokalis Nidji, Giring Ganesha yang kini menjabat Ketua Umum PSI.

Giring selama ini kerap melontarkan serangan kritik terhadap Anies atas beberapa kebijakan termasuk soal JIS dan Formula E.
 
Baca Juga: Video Kaesang Nggak Mau Dipanggil Om oleh Sedah Mirah, Diserbu Komentar Netizen: Kok Maksa Cucu Presiden Sih

Tak hanya meninjau cek sound, Anies juga dalam kesempatan yang sama turut mengecek kesiapan JIS yang akan diresmikan tidak lama lagi.

"Sambil inspeksi 93% ketuntasan pembangunan stadion," kata Anies lagi.

Bahkan kata Anies, suara yang dihasilkan oleh stadion bertaraf internasional itu sungguh menggelegar, tidak sumbang sama sekali.

"Musiknya menggelegar, suara nya merdu, tidak ada sumbang-sumbangnya," katanya.
 
Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Publik Penasaran Langkah KPK Soal Gibran-Kaesang: KPK di Bawah Pengaruh Presiden!

Kontan unggahan mantan Mendikbud itu ramai dan disebut-sebut sebagai sindiran untuk Giring yang kerap menyerang dirinya.

Seperti diketahui bahwa Giring sebelumnya merupakan vokalis band Nidji sebelum akhirnya terjun ke dunia politik dan didapuk sebagai Ketua Umum PSI.

Semenjak terjun di politik dan menjadi politisi PSI, Giring dikenal getol melontra kritik kepada Anies.
 
Baca Juga: Selamat Tinggal Jakarta, Ibu Kota Baru RI Kini Bernama Nusantara

Bahkan di depan Jokowi, saat gelaran HUT PSI, Giring sempat heboh karena menyampaikan sebuah sindiran diduga untuk Anies.

Giring menyebut bahwa masa depan Indonesia akan suram jika dipimpin oleh seorang pembohong yang pernah dipecat Presiden Jokowi.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x