Jejak Digital Habib Kribo Terus Dipreteli Netizen: Kok Agama Mempersempit Saya Hidup?

- 17 Januari 2022, 18:39 WIB
Habib Kribo alias Zein Assegaf.
Habib Kribo alias Zein Assegaf. /Instagram @habibkribo/

 

GALAMEDIA - Setelah membuat publik heboh terkait pernyataannya yang kontroversial, jejak digital Habib Kribo alias Zein Assegaf terus dipreteli satu persatu.

Pernyataan Habib Kribo pada tayangan video berjudul “Saya Keluar dari Islam Jika Ajaran Islam Seperti Itu!! Ujaran Riza Basalahamah & Five V Itu Sesat!!”, kembali dibuka ke publik.

Video ini tayang di kanal YouTube Ngopi Bersama Gus Nuril pada 25 Oktober 2021.

Sebuah potongannya dibagikan di Twitter oleh seorang netizen pada Senin, 17 Januari 2022.

Habib Kribo blak-blakan menyatakan dirinya bakal keluar dari agama Islam apabila memang mengajarkan bahwa orang Islam tidak boleh dekat dengan nonmuslim.

Ia menyinggung bahwa buat apa ia hidup tersiksa dengan agama yang mempersempit dan menyusahkan hidupnya.

Baca Juga: Jelang Persib vs Borneo FC, Secara Mengejutkan Robert Alberts Mengaku Selalu Mendapat Tekanan

Ia pun menyindir bahwa orang yang melarang dekat dengan muslim itu sebaiknya tinggal di hutan saja.

"Anda tinggal sendiri di sana, di hutan, Anda ndak kenal nonmuslim dan Anda gak pake produknya nonmuslim. Anda nggak mau dekat dengan nonmuslim, tapi semua yang di badan Anda ini semua produk mana? Produk nonmuslim,” katanya.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x