DATA TERBARU, Korban Meninggal Gempa di Pasaman Barat Bertambah

- 28 Februari 2022, 15:38 WIB
Korban gempa bumi berada dalam tenda pengungsian di halaman Kantor Bupati Pasaman Barat, Sumatra Barat, Sabtu 26 Februari 2022. Berdasarkan data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana, 6.002 warga Sumatra Barat mengungsi akibat gempa magnitudo 6,1 yang terjadi Jumat 25 Februari 2022. /Antara/Muhammad Arif Pribadi
Korban gempa bumi berada dalam tenda pengungsian di halaman Kantor Bupati Pasaman Barat, Sumatra Barat, Sabtu 26 Februari 2022. Berdasarkan data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana, 6.002 warga Sumatra Barat mengungsi akibat gempa magnitudo 6,1 yang terjadi Jumat 25 Februari 2022. /Antara/Muhammad Arif Pribadi /pikiran-rakyat.com/

GALAMEDIA - Gempa bumi magnitudo 6,1 di Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat masih menyisakan kesedihan.

Dilaporkan, korban meninggal bertambah satu orang menjadi enam. Satu orang yang meninggal dunia atas nama Endra Watib (51) warga Jorong Lubuk Landua, Kecamatan Pasaman.

Ia meninggal dunia pada Minggu (27/2) sekitar pukul 07.45 WIB. Pasien merasa pusing setelah gempa dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Yarsi dan meninggal dunia pada Minggu (27/2/2022).

Baca Juga: Bak Sarang Penjahat James Bond, Musuh Besar Putin Ungkap Istana Rahasia Presiden Rusia Black Sea Palace

"Ada penambahan korban jiwa akibat gempa. Dengan demikian, jumlah korban meninggal menjadi enam orang," kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pasaman Barat Edi Murdani di Simpang Empat, Senin 28 Februari 2022.

Sebelumnya lima orang meninggal dunia akibat gempa tersebut, yakni Asri Dewi Lestar (24) warga Jembatan Panjang, Fatih (2) warga Jembatan Panjang Nevi Herawati (47) warga Pasa Lamo Kajai, Anismar (70) warga Kajai dan Lawiyah (70) warga Kampuang Pasia Nagari Kajai, Kecamatan Talamau.

Sementara itu, dikutip Galamedia dari Antara, Pemkab Pasaman Barat masih terus melakukan pendistribusian logistik untuk korban gempa dan tenda pengungsian yang tersebar di Kecamatan Talamau dan Kinali.

Baca Juga: Mengejutkan! Rupanya Begini Alasan Nikita Willy Melahirkan di Amerika Serikat Ditangani Dokter Kandungan Kylie

Untuk korban gempa yang ada di tenda pengungsian utama di halaman kantor bupati mayoritas masih bertahan, karena masih trauma gempa susulan dan longsor Gunung Talamau.

 "Jumlah pengungsi di posko utama sekitar 2.800 orang dan sebagian telah kembali ke rumah," katanya.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x