Gus Umar Kritik Ketua PBNU yang Setuju Penundaan Pemilu, Warganet Justru 'Serang' Balik

- 1 Maret 2022, 08:32 WIB
Gus Umar tanggapi dukungan Ketua PBNU soal KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yaqut soal penundaan Pemilu 2024
Gus Umar tanggapi dukungan Ketua PBNU soal KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yaqut soal penundaan Pemilu 2024 /Foto: Instagram/ @umarhasibuan75/

GALAMEDIA - Sudah sejak beberapa hari yang lalu, usulan terkait penundaan Pemilihan Umum (pemilu) Presiden 2024 diperbincangkan.

Tak sedikit tokoh publik pun menolak terkait usulan penundaan pemilu tersebut karena tidak sesuai dengan konstitusi negara.

Namun, tak sedikit juga tokoh yang menyetujui dan merasa bahwa penundaan pemilu tersebut patut dilaksanakan dengan berbagai pertimbangan.

Salah satunya adalah Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya yang setuju terkait usulan penundaan pemilu.

Baca Juga: Sikapi Sanksi Barat, Putin 'Kencangkan Sabuk' Perintahkan Pasukan Nuklir Rusia untuk Siaga Tempur Tinggi

Ia menyatakan bahwa penundaan pemilu ini cukup masuk akal mengingat berbagai persoalan yang muncul dan dihadapi bangsa Indonesia.

Pernyataannya tersebut pun cukup disorot oleh berbagai pihak, tak terkecuali oleh Tokoh NU Umar Hasibuan atau Gus Umar.

Gus Umar pun merasa heran dan mengaku tak bisa berkata-kata lantaran Ketua PBNU Gus Yahya justru mendukung perpanjangan masa jabatan presiden Jokowi.

Padahal, dengan menunda pemilu atau memperpanjang masa jabatan Presiden adalah jelas melanggar aturan yang tertulis di Undang-undang Dasar (UUD).

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x