Dua Pertemuan Lawan Madura United, Persib Bandung Selalu Cetak Gol Cepat

- 13 Maret 2022, 17:10 WIB
Dua Pertemuan Lawan Madura United, Persib Bandung Selalu Cetak Gol Cepat.
Dua Pertemuan Lawan Madura United, Persib Bandung Selalu Cetak Gol Cepat. /

GALAMEDIA - Pertandingan Persib Bandung mengahadapi Madura United pada pekan ke-31 akan dilaksanakan pada Minggu, 13 Maret 2022 yang berlangsung di stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

Menghadapi Madura United ternyata Persib Bandung menorehkan catatan apik saat menghadapi Madura united dalam dua pertemuan terakhir nya.

Pangeran biru selalu mencetak gol cepat ke gawang laskar sapeh kerrab, gol cepat pertama Persib terjadi pada putaran pertama liga 1 2019 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur. Pada 5 Oktober 2019 lalu Persib mampu mencetak gol saat pertandingan berjalan tiga menit.

Gol Persib tercipta dari lesakan Febri Haryadi, pemain bernomor punggung 13 tersebut mencetak gol setelah melakukan penetrasi di sisi kanan pertahanan Madura United. Dikutip dari laman resmi klub

Baca Juga: Sinopsis Aku Bukan Wanita Pilihan 13 Maret 2022: Sengaja Menghilang, Radit Akhirnya Tahu Hubungan Rangga-Tiara

Gol cepat selanjutnya diciptakan oleh Frets Butuan pada putaran pertama liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah pada 4 Desember 2021 lalu.

Pada laga tersebut Frets mencetak gol dimenit ke delapan, dan untuk pertama kalinya Persib Bandung meraih kemenangan atas Madura United.

Dengan berbekal catatan positif tersebut, tentunya menjadi modal utama bagi Persib Bandung untuk menatap laga malam nanti.

Meski demikian pelatih Persib Roberts telah mewanti-wanti kepada anak asuhnya untuk mewaspadai kekuatan Madura United.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x