Hadapi Kebangkitan Ekonomi, Para Pelaku UKM/IKM di Garut Dapat Pembekalan Pelatihan Manajemen Keuangan

- 10 April 2022, 22:08 WIB
Para peserta yang terdiri dari kalangan pengusaha di Kabupaten Garut mengikuti Pelatihan Manajemen Keuangan di Aula Fave Hotel, Jalan Cimanuk, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Ahad 10 April 2022.
Para peserta yang terdiri dari kalangan pengusaha di Kabupaten Garut mengikuti Pelatihan Manajemen Keuangan di Aula Fave Hotel, Jalan Cimanuk, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Ahad 10 April 2022. /


GALAMEDIA - Para pelaku usaha di Kabupaten Garut mengikuti Pelatihan Manajemen Keuangan yang digagas Kementrian Pariwisata dan EKonomi Kreatif bekerja sama dengan Komisi X DPR RI, bertempat di Aula Fave Hotel, Jalan Cimanuk, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Ahad 10 april 2022.

Deputi Bidang Industri dan Investasi Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf)/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Baparekraf), Henky Manurung, mengatakan, pelatihan tersebut sangat penting bagi para pelaku UKM/IKM karena tahun ini merupakan awal kebangkitan ekonomi, khususnya bagi para pelaku UKM/IKM.

"Maka dari itu, pelatihan managemen keuangan ini merupakan persiapan dalam menghadapi kebangkitan ekonomi agar lebih tertib dalam administrasi," ujarnya di Aula Fave Hotel Garut, Ahad 10 April 2022.

Menurut Hengky, pembekalan pengelolaan keuangan dapat memperkuat pondasi UKM/IKM. Apalagi, terangnya, saat ini pola pembiayaan dari Pemerintah Pusat mengalir deras ke sektor UKM ini.

Baca Juga: PSSI SAMPAIKAN KABAR DUKA, Legenda Timnas Indonesia Ponirin Meka Meninggal Dunia

"Sehingga tentunya hal ini harus diperkuat dengan pola sistem pengelolaan keuangan. Maka dari itu pelaku UKM yang bergerak diberbagai sektor ekonomi harus sadar atau melek terhadap pola pengelolaan keuangan," ucapnya.

Sementara itu, Anggota Komisi X DPR RI, Ferdiansyah, menyebutkan, bahwa sistem manajemen pengelolaan keuangan merupakan bagian terpenting dalam mengelola perusahaan. Menurutnya, sistem manajemen ini berlaku bagi setiap kegiatan usaha yang bersifat menghasilkan laba dan non laba.

Baca Juga: Hanya Raih Runner Up Korea Open 2022, Jonatan Christie Menyesal Tak Raih Gelar Juara

"Managenen keuangan ini merupakan kunci keberhasilan bagi para pelaku usaha. Maka pelatihan pengelolaan keuangan ini sebagai bentuk penyadaran bagi para pelaku usaha agar tidak mencampur adukan antara modal usaha dengan pengelolaan keuangan rumah tangga, tetapi harus dipilah secara tegas dari sisi managemennya," katanya.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x