Resep Udang Mentega, Hidangan Nikmat Untuk Menu Makan Siangmu

- 13 Mei 2022, 09:18 WIB
Resep Udang Mentega, Hidangan Nikmat Untuk Menu Makan Siangmu//IG lim_henni
Resep Udang Mentega, Hidangan Nikmat Untuk Menu Makan Siangmu//IG lim_henni /

GALAMEDIA - Udang yang kaya manfaat untuk kesehatan seperti mencegah penuaan, baik bagi kesehatan otak serta membantu menurunkan berat badan ini kerap diolah menjadi hidang nikmat.

Salah satu diantaranya adalah menu udang goreng mentega.

Miliki cita rasa yang menggugah selera, berikut adalah resep udang goreng mentega, sajian nikmat untuk makan siangmu.

Baca Juga: Link Download Gratis Contoh Soal Tes TKD, Lengkap dengan Jadwal Rekrutment BUMN, Cek di Sini!

Bahan:

350 gram udang
3 sdm mentega
jeruk nipis

Bumbu udang:

1/4 sdtmerica bubuk
1/2 sdt garam
2 siung bawang putih
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap inggris
2 sdm saus tomat
1 sdt gula
1/2 siung bawang bombay
2 sdmbkecap manis
1/2 sdt penyedap rasa
Minyak

Baca Juga: Kenapa Hardiknas atau Hari Pendidikan Nasional 2022 Dirayakan 13 Mei Bukan 2 Mei? Ternyata Ini Alasanya

Cara membuat:

1. Bersihkan udang dengan membuang bagian kepalanya dan kemudian belah bagian punggung kemudian bersihkan dengan air mengalir.

2. Balur udang dengan jeruk nipis. Pastikan merata ya. Diamkan selama kurang lebih 15 menit, kemudian bilas dengan air mengalir ya.

3. Goreng udang hingga berubah warna keemasan dengan api sedang ya. Sisihkan.

4. Lelehkan margarin kemudian masukkan bawang bombay dan bawang putih yabg sudah diiris kenudian tumis hingga harum.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 13 Mei 2022: Andin Dapat Musuh Baru, Perusahaan Al Terancam

5. Masukkan udang bersama kecap ibggris, kecap manis, saus tiram, gula, garam penyedap rasa, saus tomat dan lada bubuk. Aduk bersama air secukupnya, koreksi rasa. Masak hingga tekstur kuah mengental.

6. Udang goreng mentega siap disantap.***

Editor: Mia Fahrani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x