Kadisparbud Jabar Lepas Laskar Rempah Jawa Barat 2022

- 3 Juni 2022, 17:40 WIB
Kadisparbud Jabar Benny Bachtiar Lepas Laskar Rempah Jawa Barat 2022./Kiki Kurnia/Galamedia
Kadisparbud Jabar Benny Bachtiar Lepas Laskar Rempah Jawa Barat 2022./Kiki Kurnia/Galamedia /

GALAMEDIA - Lima orang perwakilan Laskar Rempah Jawa Barat dilepas oleh Kepala Dinas Pariwisata Jawa Barat, Benny Bachtiar untuk mengikuti ekspedisi Jalur Rempah. Pelepasan Laskar Rempah Jawa Barat dilakukan di Kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat, Jln. LL. RE. Martadinata 209 Bandung, Jumat, 3 Juni 2022.

Ekspedisi jalur rempah ini merupakan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk mengenalkan rempah-rempah Indonesia pada generasi muda.

Pada kesempatan itu, Kepala Disparbud Jabar meminta lima Laskar Rempah Jabar untuk mengikuti dan mempelajari jalur rempah Indonesia.

Baca Juga: Ridwan Kamil Tiba di Indonesia, Senin 6 Juni 2022 Kembali Beraktivitas sebagai Gubernur Jabar

Tak hanya itu, Benny pun meminta kelimanya untuk menginformasikan kekayaan remoah dan daerah yang ada di Jabar ke daerah lain.

"Jabar ini sangat luar biasa sejarahnya termasuk dalam kerjasama dibidang rempah-rempah dengan sejumlah kerajaan di Indonesia," kata Benny.

Historisnya, Kerajaan Galuh itu ada keterkaitannya dengan Kerajaan Bali. Tidak heran katanya, ada hubungan emosional antara Ciamis dengan Bali. 

"Pelajaran sejarah ini harus diketahui lebih detail," katanya 

Menurut Benny, Jabar indah kondisi alamnya tidak kalah dengan provinsi lain. Hanya saja perlu ada rasa kepemilikan sendiri dari diri rakyat Jabar sendiri.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x