Dipercaya Lagi Pimpin Pengprov Ferkushi Jabar, Zaenal Mutaqqin Siap Majukan Olahraga Kurash

- 22 Juli 2022, 14:48 WIB
Zaenal Muttaqin (kanan) terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Pengda Ferkushi Jawa Barat masa bakti 2022-2026.
Zaenal Muttaqin (kanan) terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Pengda Ferkushi Jawa Barat masa bakti 2022-2026. /Bidang Infokom Pengda PB Ferkushi Provinsi Jawa Barat /

GALAMEDIA - Musyawarah Provinsi PB Ferkushi atau Federasi Kurash Indonesia Jawa Barat, memilih Zaenal Muttaqin sebagai Ketua Umum Pengprov Ferkushi Jawa Barat.

Lelaki yang akrab disapa dengan inisial nama HZM itu resmi menahkodai Pengprov PB Ferkushi Jabar untuk masa bakti 2022-2026.

Zaenal Muttaqin terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Provinsi yang berlangsung di Hotel Arion Bell Suites Bandung, Selasa 20 Juli 2022 lalu itu.

Baca Juga: Ini Respon Bupati Soal Viral Google Beralamat di Sumedang

"Saya akan memajukan Kurash Indonesia pada umumnya dan Jawa Barat pada khususnya," kata Zaenal, dalam keterangan tertulisnya, Jumat 22 Juli 2022.

HZM juga menyatakan akan segera menyusun program kerja daerah yang mengacu pada program kerja nasional.

Sedangkan untuk pelantikan pengurus Pengprov PB Ferkushi Jawa Barat, ia akan mengusulkan pada Pengurus Pusat dilakukan dengan penyusunan program kerja Pengprov Ferkushi Jawa Barat.

Baca Juga: Istilah Cewek Bumi, Cewek Mamba dan Cewek Kue Masih jadi Tren, Ternyata Ini Awal Mulanya Sampai Viral

Zaenal Muttaqin juga menyampaikan bahwa Jawa Barat adalah satu-satunya daerah di Indonesia yang memiliki atlet Kurash bergelar juara internasional. Dimana dalam Sea Games 2019 di Filipina, Indonesia berhasil meraih medali Perunggu.

Halaman:

Editor: Ziyan Muhammad Nasyith


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x