Harga Gula Capai Rp15.000 per Kilogram, Pemkab Subang Gelar Operasi

- 22 Juni 2020, 12:51 WIB
Suasana operasi pasar murah gula pasir di Kabupaten Subang, Senin 22 Juni 2020. (Dally Kardilan)
Suasana operasi pasar murah gula pasir di Kabupaten Subang, Senin 22 Juni 2020. (Dally Kardilan) /Dally Kardilan/

GALAMEDIA - Dinas Koperasi, UMKM,Perdagangan, Perindustrian (KUPP), Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) dan Polres Subang  menggelar operasi pasar (OP) di beberapa pasar. Hal itu menyusul tingginya harga gula pasir di pasaran wilayah Subang hingga mencapai Rp15.000 per kilogram.

Kepala Bidang Perdagangan, H. Nurudin mengatakan, pelaksanaan operasi pasar gula pasir tersebut untuk menekan lonjakan harga di pasaran. Pelaksanaannya dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran pandemi Covid-19.

"Jadi dalam operasi pasar, gula dijual untuk sementara ini dalam kemasan 50 Kg atau satu karung dengan harga Rp590.000 atau per kilogramnya Rp11.800," ujarnya di sela-sela operasi pasar di Pasar Baru Sukamelang, Subang, Senin 22 Juni 2020.

Baca Juga: Mengaku Akrab Mahasiswa India Biarkan 60 Ribu Lebah Selimuti Kepala

Pada operasi kali ini, pihaknya membawa 10 ton dengan sasaran di 2 Pasar, Pasar Baru Sukamelang dan Pujasera. Sedangkan untuk selanjutnya direncanakan ke Pasar Pagaden, Binong dan Pasar Pamanukan. Pihaknya pun menyiapkan pasokan gula pasir untuk OP sebanyak 10 ton.

Salah seorang warga menyambut gembira operasi pasar ini. Pasalnya, harga di pasaran masih cukup tinggi di atas harga eceran tertinggi.

“Mungkin saja dengan adanya penjualan ini lebih dihususkan bagi pengusaha olahan atau warungan karena tidak bisa membeli secara kiloan,“ kata Warno yang mengaku membuat kue rumahan.

Baca Juga: Ditawarkan Rp 123 Juta Ibu Muda Jual Bayi Sendiri demi Shabu-shabu

Saat ini, gula pasir baru mengalami penurunan Rp1.000/kg dari harga Rp 15.000. Dengan adanya operasi ini diharapkan terus menurun hingga mencapai HET. Demikian pula harga minyak goreng kemasan sederhana semula Rp 12.500 mengalami penurunan menjadi Rp 12.000/kg.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x